Berita Kecelakaan

Delapan Kendaraan Terlibat Kecelakaan di Tol Jakarta Cikampek KM 51, 4 Orang Dibawa ke Rumah Sakit

"Iya ada delapan kendaraan terlibat kecelakaan, kondisinya ada yang rusak berat sedang dan ringan," kata Hendra

Penulis: Muhammad Azzam | Editor: Dedy
TribunBekasi.com
Delapan Kendaraan Terlibat Kecelakaan di Tol Jakarta Cikampek KM 51, Empat Orang Dilarikan ke Rumah Sakit 

TRIBUNBEKASI.COM, KARAWANG --- Kecelakaan beruntun terjadi di ruas Jalan Tol Jakarta Cikampek KM 51 arah Cikampek, pada Sabtu (4/9/2021) dini hari.

Kecelakaan itu melibatkan delapan kendaraan minibus hingga kendaraan besar atau truk.

Humas Jasa Marga Cabang Jakarta-Cikampek Hendra Damanik menjelaskan kecelakaan terjadi pada Sabtu, 4 September 2021 sekira pukul 01.30 WIB di KM 51+200 arah Cikampek ruas Jalan Tol Jakarta Cikampek.

Kecelakaan beruntun melibatkan delapan kendaraan.

Delapan kendaraan itu terdiri dari Daihatsu Granmax Pickup Z 8167 DZ, Honda Mobilio A 1487 TQ, truk Hino B 9190 SEN, Toyota Raize B 2245 POF.

Baca juga: Tri Adhianto Dukung Komunitas Unggas Entok Kembangkan Usaha dengan Bentuk Koperasi

Baca juga: Harga Emas Batangan Antam Naik di Penghujung Akhir Pekan, Jadi Rp 943 Ribu per Gram

Baca juga: Sukses Jalani Usaha Tas dan Suvenir, Ardhianto Hartono Pekerjakan Tetangga Lingkungan Sekitar

Kemudian Toyota Fortuner B 1355 UJH, Izuzu Elf B 7070 SDB, Isuzu Elf B 7368 SDB dan satu kendaraan nihil identitas.

"Iya ada delapan kendaraan terlibat kecelakaan, kondisinya ada yang rusak berat sedang dan ringan," kata Hendra, saat dikomfirmasi, pada Sabtu (4/9/2021).

Hendra mengungkapkan dari hasil keterangan di lapangan, untuk kronologis kejadian ketika kendaraan Daihatsu Granmax Pickup nomor polisi Z 8167 DZ berjalan di lajur 3.

Karena terjadi kepadataan lalu lintas, kendaraan tersebut mengurangi kecepatannya. Akan tetapi karena kurang antisipasi menjaga jarak aman, kendaraan dibelakangnya jenis Honda Mobilio nomor polisi A 1487 TQ menabrak dari belakang hingga diikuti kendaraan dibelakangnya saling tabrakan.

"Ada kendaraan travel karena menghindari sampai terbalik," imbuh dia.

Dari peristiwa itu, Hendra memastikan tidak ada korban jiwa atau meninggal dunia. Akan tetapi ada empat orang penumpang mengalami luka-luka. Keempatnya, langsung dibawa ke Rumah Sakit Rosela Karawang Barat.

"Iya betul, tidak ada korban jiwa. Empat orang penumpang luka-luka dan langsung ketika itu juga dibawa ke rumah sakit," jelas dia.

Akibat kecelakaan beruntun itu juga arus lalu lintas di jalan tol sempat terjadi kemacetan parah.

Akan tetapi kata Hendra, saat ini arus lalu lintas sudah kembali normal. Seluruh kendaraan yang terlibat kecelakaan juga sudah diderek petugas untuk dibawa ke pool derek Cikopo.

"Kejadian ini diteruskan dan ditangani Laka Lantas Polres Karawang bersama PJR Korlantas," katanya. 
 

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved