Biaya Penginapan Mahal Dampak Ajang MotoGP, Ini Jawaban Sekjen Asosiasi Perhotelan Mandalika Tengah
Harga penginapan mahal dan akomodasi transportasi tidak lancar saat hari race day ditanggapi Sekjen Asosiasi Perhotelan Mandalika Tengah, Rata Wijaya.
Penulis: Rafzanjani Simanjorang | Editor: Panji Baskhara
TRIBUNBEKASI.COM - Perhelatan MotoGP Mandalika berakhir sukses meski ada berbagai masukan para penonton.
Masukannya tak lain seputar harga penginapan yang melambung tinggi, dan akomodasi transportasi di Mandalika yang tidak lancar saat hari race day.
Menjawab masukan-masukan tersebut, Sekjen Asosiasi Perhotelan Mandalika Tengah (MHA), Rata Wijaya (34) ikut angkat bicara.
Ia menyebut kolaborasi penting untuk dilakukan di perhelatan MotoGP 2023 mendatang.
"Perlu melakukan cross selling, bundling paket hotel, transportasi, pariwisata, produk UMKM, dan oleh-olehnya dalam satu paket," ujarnya kepada Warta Kota, Jumat (25/3/2022).
Ia mencontohkan, paket menonton MotoGP dapat digabung dengan paket wisata ke salah satu tempat yang belum tersentuh, atau ke perhotelan lain.
Dengan keterbasatan yang ada, Rata yakin keluhan yang dialami wisatawan bisa teratasi dengan cross selling, apalagi dengan mengaktifkan bandara lama atau speed boat.
"Kalau kemarin, evaluasi jualan pisah-pisah, baik tiket, hotel, dan tidak terjadi sinkronisasi harga dan rentan terhadap mafia harga," katanya.
Belajar dari tingginya harga akomodasi di Lombok saat pergelaran MotoGP, Rata tak menapik, sebagai pengusaha akomodasi, pihaknya kerap mendapat bullying.
Padahal, harga yang mereka jual hanya interval Rp 1.000.000 hingga Rp 1.500.000.
Namun, karena adanya campur tangan para agen, bahkan korporasi lainnya, terjadi kenaikan harga.
"Itu fakta di lapangan yang terjadi, sampai kemarin keluar Peraturan Gubernur," ucapnya.
Agar kejadian serupa tak terjadi, dan pengunjung tidak jera datang menonton MotoGP ke Lombok, Rata berharap Up Selling jadi jalan keluar mengatasi permasalahan akomodasi di pergelaran MotoGP, Minggu lalu.
(Wartakotalive.com/RAF)
biaya penginapan Mandalika
tarif penginapan Mandalika
MotoGP Mandalika 2022
Asosiasi Perhotelan Mandalika Tengah
Lokasi Layanan Samsat Keliling di Kota/Kabupaten Bekasi dan Karawang, Senin 6 Februari 2023 Ini |
![]() |
---|
Cuaca Karawang, Senin 6 Februari 2023, Pagi Cerah Berawan, Hujan Turun Mulai Siang dan Sore Hari |
![]() |
---|
Cuaca Bekasi, Senin 6 Februari 2023, Pagi Cerah Berawan, Siang Hingga Sore Hujan, Malam Berawan |
![]() |
---|
SIM Keliling Kota Bekasi, Senin 6 Februari 2023, di Carrefour Harapan Indah, Ini Syaratnya |
![]() |
---|
Polres Karawang Terjunkan 500 Personel untuk Jaga Pawai Cap Go Meh Karawang |
![]() |
---|