Berita Artis
Penyanyi Tiwi T2 Masih Tetap Menyanyi dan Jadi MC Meski Sibuk Mengurus Suami dan Dua Anak
Penyanyi Tiwi T2 sempat menghilang dari kariernya di dunia entertain, sejak menikah dengan Arsyas A Rahman tahun 2020.
Penulis: Arie Puji Waluyo | Editor: Dedy
TRIBUNBEKASI.COM --- Penyanyi Tiwi T2 sempat menghilang dari kariernya di dunia entertain, sejak menikah dengan Arsyas A Rahman tahun 2020.
Tiwi T2 memilih fokus menjadi seorang istri dan ibu untuk anak-anaknya, karena tak terlihat lagi di dunia tarik suara. Lantas, apa kabar Tiwi saat ini?
"Kabar baik. Sibuk ya biasa ibu rumah tangga, ada baby. Jadi urus dua anak dan suami, tetap berkegiatan off air dan on air," kata Tiwi T2 ketika ditemui di kawasan Mampang Prapatan, Jakarta Selatan, belum lama ini.
Wanita berusia 38 tahun itu tengah menikmati profesinya sebagai seorang ibu, lantaran dikaruniai anak kedua selama satu tahun ini.
Baca juga: Bintangi Sinetron Cinta Setelah Cinta, Peran Tsania Marwa: Jadi Ibu yang Super Sedih
Baca juga: Jadi Tulang Punggung Anak-anaknya, Artis Celine Evangelista Tetap Selektif Terima Sebuah Pekerjaan
"Baby mau 14 bulan. Sekarang lagi senang senangnya makan. Udah bisa jalan dan lari, ngoceh, makin mirip mamahnya," ucapnya.
Tiwi mengaku tak bisa jauh dari panggung hiburan. Sebab ia mengaku, sejak anak keduanya berusia empat bulan, ia sudah menerima tawaran pekerjaan.
"Suami mendukung banget lah. Untungnya anakku sudah terbiasa mandiri. Kebetulan di rumah ramai, mereka tidak merasa kesepian," jelasnya.
BERITA VIDEO : WULAN GURITNO TAK MAU JADI IBU PROTEKTIF
Tiwi bersyukur sudah dikaruniai dua anak dari dua kali pernikahannya. Sebab, ia banyak belajar tentang kehidupan, khususnya merawat anak.
"Jadi ibu dua anak tuh heboh. Kadang banyak belajar dari Tika dia tiga anak kan. Ya kakanya mandiri, baby dibantu sama mba. Bisa dibagi bagi tugas," ungkapnya.
Tiwi T2 mengakui, ia sudah mulai membatasi diri dalam bekerja. Ia tak lagi menerima tawaran sinetron stripping yang memakan waktunya.
"Sama suami gak diizinin sinetron dengan lokasi jauh, terus ada dua anak jadi agak susah stripping. Sekarang ya lebih ke nyanyi dan MC," ujar Tiwi T2.
Demi anak jaga hubunga baik dengan mantan suami
Sudah lima tahun bercerai dari Shogo Sakuramoto, penyanyi Tiwi T2 mengaku masih menjaga hubungan baik dengan mantan suami.
Venna Melinda Ngotot Ceraikan Ferry Irawan Tapi Belum Daftar Gugatan, Kenapa? Ini Kata Hotman Paris |
![]() |
---|
Ferry Irawan Alami Stres Berat, Salah Satunya Akibat Nyaris 2 Minggu Mendekam di Sel Tahanan |
![]() |
---|
Ingin Tahu Cara Luna Maya Menjaga Mood di Tengah Jadwal Pekerjaan yang Padat? Simak Komentarnya |
![]() |
---|
Siap-siap! Armand Maulana dkk Bakal Guncang Konser 'Gigi-Free Yout Soul Live in Jakarta' Maret 2023 |
![]() |
---|
Sukses Jalani Karier, Raisya Bawazier Harap Segera Dapat Jodoh |
![]() |
---|