Berita Karawang
Belasan Tahun Hilang Kontak, Majikan di Arab Saudi Akhirnya Mau Bayar Gaji Iroh Sebesar Rp 450 Juta
Atase Kepolisian KBRI Riyadh mengurus gaji yang belum dibayarkan oleh majikan Iroh selama 13 tahun sebesar Rp 450 juta.
Penulis: Muhammad Azzam | Editor: Panji Baskhara
TRIBUNBEKASI.COM - Iroh, pekerja migran Indonesia (PMI) asal Kecamatan Rengasdengklok, Kabupaten Karawang, Jawa Barat akhirnya ditemukan.
Iroh ditemukan setelah hilang kontak selama 12 tahun saat bekerja di Arab Saudi.
Iroh diketahui hilang tanpa kabar sejak tahun 2009 atau 12 tahun.
Kini, berhasil ditemukan setelah pihak Atase Kepolisian RI, berkerjasama dengan pihak di Kedutaan Besar Republik Indonesia (KBRI) Riyadh dan Polres Karawang.
"Iya PMI saudara Iroh yang hilang kontak 12 tahun di Arab Saudi akhirnya berhasil ditemukan," kata Atase Kepolisian RI di KBRI Riyadh Kombes Erick Hermawan, ketika dikonfirmasi pada Rabu (2/11/2022).
Dia menjelaskan, Iroh ditemukan di Arar, Arab Saudi Utara atau tepatnya di Warung Konsuler saat hendak membuat perpanjangan paspor.
Ia mengaku akan membuat perpanjangan paspor dengan syarat harus ditemani majikannya atau kasil dalam bahasa Arab.
Lalu petugas melemparkan sejumlah pertanyaan kepada Iroh.
Petugas yang sudah berpengalaman, curiga di setiap jawaban Iroh.
Setelah petugas terus menggali persoalan Iroh.
"Dari petugas berhasil menggali latar belakang Iroh. Ternyata dia mengaku belum pernah hubungi keluarganya selama 12 tahun. Selama itu juga ia tidak pernah di gaji, " kata Erick.
Untungnya Iroh masih mengingat alamat asal dia tinggal.
Dia adalah warga Kecamatan Rengasdengklok, Kabupaten Karawang, Jawa Barat.
"Saya kemudian menghubungi Kapolres Karawang. Karena kita memang sering berkomunikasi dan memang sangat banyak PMI yang dari Karawang," katanya.
Atase Kepolisian KBRI Riyadh
Iroh PMI asal Karawang
Atase Kepolisian RI
pekerja migran Indonesia
PMI Arab Saudi
Polres Karawang
KBRI Riyadh
Arab Saudi
Kecamatan Rengasdengklok
Kabupaten Karawang
Protes Besaran Ganti Rugi Eksekusi Lahan Jalan Tol Japek 2, Warga Kampung Citaman Layangkan Gugatan |
![]() |
---|
Ganti Rugi Dinilai Terlalu Rendah, Warga Citaman Korban Pembangunan Tol Japek 2 Bakal Ajukan Gugatan |
![]() |
---|
Usulan Ruislag Aset Tanah Dipakai Mall Ciplaz Ramayana, Ini Kata Kepala BPKAD Kabupaten Karawang |
![]() |
---|
Lahan Dipakai Mall Ciplaz Hanya Disewa Rp 50 Juta Pertahun, Pemda Karawang Ajukan Ruislag |
![]() |
---|
Pemda Karawang Tak Segan Intervensi Pasar untuk Kendalikan Laju Inflasi |
![]() |
---|