Berita Artis
4 Rekomendasi Film Bioskop yang bisa jadi Alternatif Liburan Saat Lebaran 2023
Pada momen lebaran kali ini, ada empat film Indonesia yang tayang pada momen lebaran ini, yaitu Buya Hamka, Sewu Dino, Jin dan Jun, serta Khanzab.
Penulis: Ikhwana Mutuah Mico | Editor: Lilis Setyaningsih
TRIBUNBEKASI.COM, JAKARTA ---- Berkunjung ke Bioskop bisa jadi alternatif mengisi libur Lebaran yang menyenangkan.
Berikut ini empat rekomendasi film yang bisa menemani liburan bersama keluarga di layar cinema.
Pada momen lebaran kali ini, ada empat film Indonesia yang tayang pada momen lebaran ini, yaitu Buya Hamka, Sewu Dino, Jin dan Jun, serta Khanzab.
1. Buya Hamka
Film Buya Hamka merupakan biopik yang mengisahkan fase kehidupan masa muda dan tua dari tokoh besar Buya Hamka.
Buya Hamka merupakan drama biopic seorang ulama sekaligus sastrawan Indonesia.
Pada Buya Hamka Volume 1, film ini menceritakan periode Hamka menjadi pengurus Muhammadiyah di Makassar, Sulawesi Selatan, dan berhasil memberikan kemajuan yang pesat pada organisasi tersebut.
Film garapan sutradara Fajar Bustomi bersama Falcon Pictures dan Starvision itu bertabur banyak bintang film.
Ada Laudya Chintya Bella, Vino G Bastian, Desy Ratnasari, Donny Damara, Anjasmara, Reza Rahardian, Ayu Laksmi, Marthino Lio, Reybong, Mawar De Jongh, Mathias Muchus Verdi Solaeman dan masih banyak lagi.
Film Buya Hamka sudah mulai tayang serentak di bioskop Indonesia sedari 19 April 2023 kemarin.
Baca juga: Najwa Shihab Sanjung Film Buya Hamka, Puji Akting Vino G Bastian dan Laudya Chintya Bella
2. Sewu Dino
Film Sewu Dino merupakan film horor adaptasi novel karya Simpleman yang sempat viral beberapa tahun lalu.
Film garapan Sutradara Kimo Stamboel ini berkisah tentang seorang gadis desa bernama Sri yang ingin keluar dari desanya untuk mencari kerja.
Ia pun mengikuti proses seleksi, Akan tetapi, Sri mengalami banyak kejanggalan mulai dari proses seleksi sampai dengan bekerja.
Hingga akhirnya, Sri diterima bekerja sebagai pengasuh di keluarga Atmojo bersama dua orang pengasuh lainnya.
Sang Anak Trauma Berat Usai Lihat ART Dipukul Oknum TNI, Zaskia dan Hanung Pulang Umrah Lebih Cepat |
![]() |
---|
Titi Kamal Ungkap Kenapa Kini Pura-Pura Bahagia tapi Berderai Air Mata |
![]() |
---|
Mediasi Buntu, Eza Gionino Terima Diceraikan Meiza Aulia: Saya Ikhlas, Dia Berhak Dapat Bahagia |
![]() |
---|
Donita Ngaku Rindu Syuting, Tapi Anak Malah Tanya: Emang Mama Nggak Punya Uang? |
![]() |
---|
Ditanya Soal Apakah Ariel Tatum Sudah Dianggap Calon Menantu Idaman? Ini Jawaban Marini Zumarnis |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.