Berita Kriminal

Bawa Kabur Uang Belasan Juta, Komplotan Perampok Minimarket di Cilandak Langsung Pesta Miras

IPUL yang menjadi otak perampokan minimarket, mengajak KA dan PR untuk menggasak sebuah Indomaret di Kawasan Cilandak.

Penulis: Nurmahadi | Editor: Dedy
Wartakotalive.com
Komplotan pelaku perampokan minimarket di Kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, berhasil menggondol uang hingga Rp 12 juta dari brankas minimarket. 

TRIBUNBEKASI.COM, KEBAYORAN BARU --- Komplotan pelaku perampokan minimarket di Kawasan Cilandak, Jakarta Selatan, berhasil menggondol uang hingga Rp 12 juta dari brankas minimarket.

Diketahui, komplotan perampokan minimarket tersebut yakni KA (28), PR (27) dan IPUL. Ketiganya melakukan aksi perampokan pada 23 Oktober 2023, sekira pukul 02.30 WIB dini hari.

Kasat Reskrim Polres Metro Jakarta Selatan, AKBP Bintoro menuturkan, dari uang curian tersebut, pelaku perampokan minimarket gunakan untuk pesta miras.

"Dari situ (brankas) mereka berhasil membawa uang sebesar Rp 12 juta, di mana uang itu Rp 750.000 dibagi-bagi untuk tiga orang, sisanya dipergunakan untuk minum-minuman keras," kata dia dalam konferensi pers, Senin (20/11/2023).

BERITA VIDEO : POLRES KARAWANG OLAH TKP PERAMPOKAN MINIMARKET

Tak hanya uang, para pelaku juga menggasak dua buah handphone milik korban.

"Untuk selanjutnya yang bersangkutan juga berhasil membawa lari dua buah handphone (HP)," tutur Bintoro.

Kini, KA san PR berhasil diamankan Satreskrim Polres Metro Jakarta Selatan. 

Baca juga: Perampokan Minimarket di Ciledug, Pelaku Pura-pura Belanja, Sekap Karyawan dan Ancam Pakai Golok

Meski begitu, satu pelaku yang disebut sebagai otak perampokan, yakni IPUL masih berstatus DPO.

Bintoro menuturkan, peristiwa itu bermula, ketika IPUL yang menjadi otak perampokan minimarket, mengajak KA dan PR untuk menggasak sebuah Indomaret di Kawasan Cilandak.

Setelahnya, ketiga pelaku langsung mendatangi Indomaret, dan melakukan aksi perampokan.

BERITA VIDEO : POLRES KARAWANG TEMBAK PERAMPOK MINIMARKET

"Pelaku ini datang dan langsung menghampiri kasir, dan juga korban yang pada saat itu ada dua orang sambil membawa senjata tajam berupa celurit," kata Bintoro.

Pegawai Indomaret tersebut pun diancam akan dilukai, jika tak membukakan brankas yang berisi uang.

Bintoro mengatakan, komplotan perampok itu beraksi ketika pegawai minimarket sedang menghitung uang hasil penjualan.

Sumber: Wartakota
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved