Berita Artis
Aaliyah Massaid Kaget, Penyebar Fitnah Hamil di Luar Nikah Ternyata Seorang Ibu Punya Anak dan Cucu
Ragahdo Sangun, kuasa hukum Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar, menyampaikan, pelaku dugaan fitnah hamil di luar nikah sudah berusia 62 tahun.
Penulis: Arie Puji Waluyo | Editor: Dedy
TRIBUNBEKASI.COM, JAKARTA --- Siapa pelaku penyebar dugaan fitnah hamil di luar nikah terhadap pasangan selebritis Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar terungkap sudah.
Ragahdo Sangun, kuasa hukum Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar, menyampaikan, pelaku dugaan fitnah hamil di luar nikah sudah berusia 62 tahun.
Pertemuan Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar dengan pelaku dugaan fitnah hamil di luar nikah, guna mendengar penjelasan secara langsung maksud dan tujuan, menyebarkan fitnah hamil di luar nikah melalui postingan di media sosial.
"Dia dibilang merasa bersalah ya merasa bersalah karena ini ya kita laporkan ini kan sudah cukup lama ya dan akhirnya kita membuat laporan ke polisi ini," kata Ragahdo Sangun.
BERITA VIDEO : DIBERI MAHAR RP 26 JUTA, AALIYAH MASSAID RESMI JADI ISTRI THARIQ HALILINTAR
Ragahdo menegaskan hasil mediasi itu pun tidak membuat hati Aaliyah Massaid sebagai korban luluh dan mau berdamai, sehingga laporan polisinya tetap diteruskan.
"Kami kembalikan ke teman-teman penyelidik atau penyidik untuk diproses bagaimana semestinya sesuai hukum yang berlaku," ujar Ragahdo Sangun.
Seperti diketahui, Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar mendatangi Polda Metro Jaya, Semanggi, Jakarta Selatan, Rabu (02/10/2024).
Kedatangannya ke Polda Metro Jaya, karena Aaliyah Massaid dan Thariq Halilintar untuk memenuhi panggilan penyidik, guna menjalani mediasi dengan pelaku penyebar fitnah hamil di luar nikah.
Baca juga: Nikita Mirzani Mengaku Perasaannya Ambyar Saat Tahu Lolly Hamil di Luar Nikah
Usai bertemu dengan orang penyebar fitnah hamil di luar nikah, Aaliyah Massaid kaget ternyata pelakunya adalah ibu-ibu yang sudah punya anak.
"Pelakunya sesama perempuan, dia sudah punya anak, sudah punya cucu, jadi sangat disayangkan aja sih," kata Aaliyah Massaid.
Aaliyah mengaku tidak banyak bicara saat bertemu pelaku. Justru yang begitu emosional adalah suaminya, Thariq Halilintar.
"Suami saya lebih banyak bicara, hang lebih emosi juga dia. Saya cuma bilang menyayangkan aja atas perbuatan dia, sesama perempuan kenapa bisa seperti itu," ucap wanita berusia 22 tahun tersebut.
Anak dari Reza Artamevia dan mendiang Adjie Massaid itu tidak mau mengurusi pelaku, karena ia sudah menyerahkan semua kepada tim kuasa hukum.
"Itu kan tadi pengacara sudah bilang diserahkan ke kepolisian. Tapi dari kita yang namanya hukum, apapun yang sudah dilakukan itu harus tetap berjalan," ujar Aaliyah Massaid.
(Sumber : Wartakotalive.com, Arie Puji Waluyo/ARI)
Baca berita TribunBekasi.com lainnya di Google News
Ikuti saluran TRIBUN BEKASI di WhatsApp.
Sang Anak Trauma Berat Usai Lihat ART Dipukul Oknum TNI, Zaskia dan Hanung Pulang Umrah Lebih Cepat |
![]() |
---|
Titi Kamal Ungkap Kenapa Kini Pura-Pura Bahagia tapi Berderai Air Mata |
![]() |
---|
Mediasi Buntu, Eza Gionino Terima Diceraikan Meiza Aulia: Saya Ikhlas, Dia Berhak Dapat Bahagia |
![]() |
---|
Donita Ngaku Rindu Syuting, Tapi Anak Malah Tanya: Emang Mama Nggak Punya Uang? |
![]() |
---|
Ditanya Soal Apakah Ariel Tatum Sudah Dianggap Calon Menantu Idaman? Ini Jawaban Marini Zumarnis |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.