Berita Artis

Sebelum Mualaf, Diam-diam Ruben Onsu Sudah Banyak Bangun Masjid dan Musala Pakai Uang Pribadi

Kabarnya Ruben Onsu memiliki niat membangun atau merenovasi masjid dan musala, untuk digunakan dirinya salat zuhur.

Penulis: Arie Puji Waluyo | Editor: Dedy
Warta Kota/Arie Puji Waluyo
PROSES MUALAF --- Ruben Onsu memberikan keterangan ketika ditemui di kawasan Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Jumat (11/4/2025). Bensu, panggilan akrabnya, mengaku sebelum memutuskan menjadi mualaf, dirinya sudah mendalami Islam sejak empat tahun lalu 

TRIBUNBEKASI.COM, JAKARTA --- Presenter kondang Ruben Onsu menjadi sorotan setelah keputusannya menjadi mualaf, didampingi oleh Habib Usman bin Yahya suami dari Kartika Putri.

Kabarnya Ruben Onsu memiliki niat membangun atau merenovasi masjid dan musala, untuk digunakan dirinya salat zuhur.

Hal itu kabarnya sudah dilakukan saat, dimana Ruben Onsu salat di sebuah musala di kawasan Sukabumi, Jawa Barat yang terlihat dari unggahan di instagramnya.

"Oh kalau itu musala saya bangun sudah lama. Tapi memang kemarin saya mau solat di sana," kata Ruben Onsu ketika ditemui di kawasan Karang Tengah, Jakarta Selatan, belum lama ini.

Baca juga: Ruben Onsu Mualaf, Begini Cerita Eks Suami Sarwendah Pertama Kali Salat Id dan Merayakan Lebaran

Ruben berbagi cerita, suatu hari dirinya mau salat zuhur di sebuah masjid dan atau musala, yang ia bangun dengan dana pribadi.

"Waktu itu ditemani abang saya yang dampingi saya lah. Saya mau salat zuhur tapi disana, akhirnya ya udah jalan aja ke Sukabumi," ucapnya.

"Zuhurnya enggak dapat eh kenanya di ashar. Jadi salat ashar disana," sambungnya.

Mantan suami Sarwendah itu memang punya niat setelah mualaf, untuk mengunjungi semua masjid dan musala yang pernah ia bangun.

Tujuannya adalah agar kaka dari Jordi Onsu bisa merasakan ibadah di tempat yang ia bangun sendiri.

"Kemarin tuh niat mau ngunjungin ke ada masjid yang ada di Banten, itu juga saya ikut andil gitu ya. Terus juga sama ke masjidnya Jupe. Terus bertepatan dengan hari Minggu, besoknya juga sudah mulai kerja saya pasti sempetin waktu kesana " jelasnya.

Ruben Onsu pun tidak mau banyak cerita bagaimana proses kehidupannya setelah mualaf.

Baginya, jika ia punya waktu yang cukup dengan momen yang pas, ia akan berbagi semua.

"Jadi bukan maksud saya seperti apa, kalau memang ada hal yang bisa saya bagikan saya akan bagikan. Saya cuma mau fokus buat ibadah," ujar Ruben Onsu.

(Sumber : Warta Kota, Arie Puji Waluyo/ARI)

Baca berita TribunBekasi.com lainnya di Google News

Ikuti saluran TRIBUN BEKASI di WhatsApp

 

Sumber: Wartakota
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved