Banding Baim Wong Diterima Pengadilan Tinggi, Hak Asuh Anak Bukan ke Paula
Pengadilan Tinggi Agama Jakarta menerima banding yang diajukan Baim Wong terkait hak asuh anak
Penulis: | Editor: Ign Prayoga
Hotman Paris menilai bahwa dalam kasus Paula Verhoeven, tuduhan perselingkuhan yang dijadikan alasan perceraian terkesan terburu-buru dan kurang tepat secara hukum.
Ia menjelaskan menurut undang-undang, dasar perceraian karena perselingkuhan harus dibuktikan sebagai perzinahan yang nyata.
"Kasus Paula langsung dibilang ada perselingkuhan, padahal menurut undang-undang alasan cerai (perselingkuhan) itu harus karena perzinahan," kata Hotman.
Ia menegaskan bahwa kedekatan seperti berpacaran, sekadar berbincang, atau ungkapan rindu tidak bisa langsung dikategorikan sebagai perselingkuhan.
Bahkan dalam konteks kasus Paula, yang hanya terlihat berbicara di ruangan melalui rekaman CCTV, menurut Hotman hal itu belum cukup untuk dikatakan sebagai bukti perzinahan.
"Kalau hanya pacar-pacaran gini, ngobrol doang atau kangen-kangen itu bukan perselingkuhan."
"Padahal menurut undang-undang, perzinahan itu harus ada yang melihat."
"Kalau hanya misalnya lagi duduk seperti kasus Paula duduk di ruangan ngobrol-ngobrol di disorot sama CCTV itu bukan perselingkuhan," jelas Hotman.
Hotman Paris menyarankan bahwa seharusnya hakim menggunakan dasar hukum yang lebih tepat dalam memutus perkara perceraian Paula Verhoeven dan Baim Wong.
Menurutnya, kedekatan dengan pria lain seharusnya dijadikan pemicu pertengkaran terus-menerus dalam rumah tangga, yang secara hukum dapat diterima sebagai alasan perceraian.
Ia menambahkan bahwa kecemburuan yang menimbulkan konflik berkepanjangan jauh lebih relevan dijadikan landasan, dibanding langsung menyimpulkan adanya perselingkuhan.
"Harusnya hakim memakai alasan gara-gara kedekatan dia dengan lelaki nah ada alasan perceraian namanya pertengkaran terus-menerus."
"Arahnya itu, itu boleh dipakai sebagai alasan," terangnya.
"Kalau memang terjadi pertengkaran terus-menerus karena cemburu itu bisa jadi alasan perceraian," tambah Hotman. (Tribunnews.com, Rinanda)
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com
Sule Dikabarkan Sakit Parah, Begini Faktanya |
![]() |
---|
Baim Wong Sebut Tak Ada yang Perlu Diklarifikasi Soal Kedekatannya dengan Kimberly Ryder |
![]() |
---|
Gugat Cerai Aktor Eza Gionino, Meiza Aulia Hanya Minta Tiga Hal Ini |
![]() |
---|
Nicholas Saputra & Ariel Tatum Bikin Geger Penonton, Nyanyi Langsung di Film "Siapa Dia" |
![]() |
---|
Ibnu Jamil Bangga dan Terharu, Anaknya Lolos Seleksi Taruna Akmil Magelang |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.