Lirik lagu

LIRIK LAGU: Persimpangan - Alsa Aqilah, Liriknya Menguatkan yang Sedang Dilema

Pesan yang ingin disampikan Alsa Aqilah lewat singlenya yang terbaru, agar pendengarnya lebih siap.

Penulis: Arie Puji Waluyo | Editor: AC Pinkan Ulaan
Warta Kota/Arie Puji Waluyo
Alsa Aqila memberi pesan dilema adalah hal wajar dalam sebuah hubungan asmara lewat single Persimpangan. 

TRIBUNBEKASI.COM, JAKARTA - Alsa Aqilah baru saja merilis single keempatnya yang bertajuk Persimpangan.

Uniknya, lirik Persimpangan adalah karya Alasa Aqilah yang menceritakan pengalamannya dalam hal berpacaran.

"Aku bersyukur sekali, lagu yang relate sama kehidupan aku dan banyak orang ini akhirnya rilis juga," kata Alsa Aqilah kepada Warta Kota, Selasa (13/12).

Penyanyi yang baru berusia 19 tahun itu menyatakan menulis sendiri lirik Persimpangan, dibantu dua orang dari perusahaan label rekaman.

Dalam Persimpangan ini Alsa menyampaikan keresahan yang pernah dialaminya, untuk melakukan pilihan.

"Ada pengalaman pribadi cuma aku modifikasi biar relate sama banyak orang," katanya.

Penyanyi jebolan ajang pencarian bakat Idola Cilik tahun 2013 dan The Voice Kids Indonesia musim pertama itu mengungkapkan, lirik lagu Persimpangan memotret kisah seseorang yang dilema akan hubungannya dengan pasangan.

"Dia sudah nyaman sama seseorang tapi bingung ujungnya ke mana. Mau sama sama apa jadi patah hati terbesar," katanya.

Perempuan kelahiran Batam pada 3 Maret 2003 itu mengakui pernah memiliki masalah serupa.

Hanya saja dia lebih kepada suka dengan seorang pria yang tak tahu apakah perasaannya sama dengannya atau tidak.

"Aku relate-nya suka sama orang, cuma orangnya enggak jelas, suka sama aku apa enggak. Ujung ujungnya di-ghosting gitu kan," ungkap Alsa.

Lewat lagu Persimpangan ini Alsa ingin memberikan pesan kepada masyarakat bahwa dilema dalam setiap hubungan adalah hal yang wajar.

"Lagu ini berpesan bahwa kalian tidak sendiri. Hal itu terjadi dengan wajar dalam setiap hubungan. Ujung ujungnya enggak bisa kita tentuin," katanya.

Lagu Persimpangan, ini kata Alsa Aqilah, dia rilis untuk memberikan motivasi kepada orang yang sedang dilema.

"Aku sendiri enggak ada ekspektasi apa apa sama lagunya, jalani aja. Kalau disukai ya bersyukur sekali," ujar Alsa Aqilah.

Sumber: Wartakota
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved