Berita Bekasi

Kapolda Rencana Pinjam Sirkuit Formula E untuk Ajang Street Race: Mudah-mudahan Jakpro Mendengarkan

Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran berencana meminjam sirkuit Formula E DKI Jakarta untuk ajang street race.

Penulis: Rangga Baskoro | Editor: Panji Baskhara
Dok. Instagram @kapoldametro
Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran berencana meminjam sirkuit Formula E DKI Jakarta untuk ajang street race. Foto: Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Fadil Imran. 

TRIBUNBEKASI.COM - Kapolda Metro Jaya Irjen Fadil Imran resmikan Street Race tahap 3 di area parkir Central Park Meikarta, Cikarang Selatan, Kabupaten Bekasi, Sabtu (17/6/2022).

Dalam sambutannya, Fadil berterimakasih kepada semua pihak yang mendukung acara Street Race sehingga bisa diadakan sebanyak tiga kali di tempat yang berbeda-beda.

"Ini juga jadi istimewa karena bertepatan dengan menjelang hari ulang tahun Bhayangkara ke-76. Perlahan tapi pasti,"

"kita mulai menemukan ini sirkuit atau lintasan, atau penggal jalan yang bisa kita optimalkan untuk menampung anak-anak kita ini yang suka melaksanakan dan hobi kecepatan di jalan," ungkap Fadil di lokasi.

Fadil berencana untuk kembali menggelar street race secara kontinyu dan berkelanjutan sehingga bisa jadi wadah bagi para pembalap liar untuk bisa menuangkan hobi mereka.

Sehingga Kapolda berharap agar pagelaran street race mendatang bisa digelar di tempat yang lebih nyaman bagi pembalap, yakni di sirkuit Formula E, Ancol, Jakarta Utara.

"Di BSD ada lokasi, di Bekasi ada Meikarta, di Jakarta ada Ancol. Mudah-mudahan nanti mimpi saya yang di Ancol, yang kemarin Formula E bisa juga dipakai untuk street race," harapnya.

Sirkuit Formula E, sambung Fadil, nantinya juga bisa dipergunakan untuk menggelar kompetisi road race, tak hanya drag race yang selama ini telah dipertandingkan pada ajang street race sesi satu hingga tiga.

"Ya mudah-mudahan Jakpro mendengarkan ini dan juga disetujui oleh pemerintah daerah provinsi. Ke depan Mas Rifat bersama IMI, tentunya bukan hanya drag race, tapi juga ada road race jadi ada."

"Karena saya lihat lumayan itu kalau lintasan yang ada di Formula E kemarin bisa dipakai," tutur Fadil.

Apabila berharap agar rencana itu bisa diwujudkan sehingga generasi muda pecinta motor balap bisa berkompetisi secara lebih profesional lagi.

"Mudah-mudahan bisa disampaikan supaya nanti kalau kita rapat sudah nyambung semuanya. Karena kalau tidak ada sirkuit sampai botak, sariawan kita larang terus, mau disuruh ke mana gitu?

"Jangan main bola di jalan, tapi enggak ada lapangan bolanya, terus main bola di mana? Main bola di PlayStation? Beda main bola di PlayStation sama main bola di lapangan," katanya.

(TribunBekasi.com/ABS)

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved