Berita Bekasi
Penjabat Bupati Bekasi Dedy Supriadi Minta ASN Jaga Netralitas di Pilkada 2024
Pemerintah Kabupaten Bekasi telah mengeluarkan surat edaran nomor KP.06.02/3771-BKPSDM tentang imbauan netralitas pejabat daerah dan pegawai ASN.
Penulis: Muhammad Naufal | Editor: Ichwan Chasani
TRIBUNBEKASI.COM, BEKASI — Penjabat Bupati Bekasi, Dedy Supriadi meminta aparatur sipil negara (ASN) untuk menjaga netralitas dalam Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.
"Saya meminta ASN baik itu PNS maupun Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) untuk jaga netralitas pada Pilkada 2024," kata Dedy Supriadi di Cikarang pada Senin, 18 Agustus 2024.
Dedy Supriadi menerangkan, Pemerintah Kabupaten Bekasi telah mengeluarkan surat edaran nomor KP.06.02/3771-BKPSDM tentang imbauan netralitas pejabat daerah dan pegawai ASN serta larangan penggunaan program dan fasilitas negara.
Menurut Dedy Supriadi, tindakan tegas akan diberikan bagi ASN terlibat dalam kegiatan politik praktis
“Saya akan memberikan sanksi sesuai aturan jika ASN terlibat dalam kegiatan politik," katanya.
Baca juga: Lelah Hidup Bersama Armor Toreador, Cut Intan Nabila Tegaskan Tak Akan Cabut Laporan
Baca juga: Sodomi Bocah Berusia 5 Tahun, Remaja Inisial W Ini Diduga Punya Kelainan Jiwa
Baca juga: Lokasi Layanan Samsat Keliling di Kota/Kabupaten Bekasi dan Karawang, Senin 19 Agustus 2024 Ini
Baca juga: Jadwal SIM Keliling Karawang Senin 19 Agustus 2024 Ini di Pospol Dawuan Hingga Pukul 14.00
Dia menambahkan, pihaknya akan mengawal bagaimana jalannya Pilkada supaya berjalan dengan baik, aman, dan kondusif. Tujuannya adalah untuk melahirkan pemimin sesuai dengan hasil Pilkada.
"Tugas kita sebagai ASN adalah memberikan pelayanan kepada masyarakat. Meskipun menjelang Pilkada, mari kita fokus menjalankan program kerja untuk kepentingan masyarakat,” paparnya.
Baca berita TribunBekasi.com lainnya di Google News
Ikuti saluran TRIBUN BEKASI di WhatsApp.
Penjabat Bupati Bekasi
Dedy Supriadi
aparatur sipil negara (ASN)
Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024
Alfamart Ajak 1.000 Anak, Asah Kreativitas dan Imajinasi Dalam Lomba Mewarnai di Bekasi |
![]() |
---|
Terjerat Kasus Gratifikasi Soleman Tak Kunjung Diganti, Ini Respon Ketua DPC PDIP Bekasi Ade Kunang |
![]() |
---|
Kawasan Grand Wisata Tambun Bekasi Bakal Dilengkapi Wahana Olahrga Premium Seluas 2,1 Hektare |
![]() |
---|
Antisipasi Keracunan, Personel Babinsa Kota Bekasi Rutin Cek MBG Sebelum Diterima Siswa |
![]() |
---|
Tak Hanya Dituntut Profesional, ASN Kabupaten Bekasi Wajib Salat Berjamaah dan Ikut Pengajian Rutin |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.