Senam Sportivitas Bawaslu Kota Bekasi

Warga Antusias ke Kantor Bawaslu Kota Bekasi Daftar Senam Sportivitas di Arena CFD 1 September 2024

Kurnia mengaku bisa ikut event akbar ini setelah dirinya melihat info Senam Sportivitas dari media sosial (medsos) Bawaslu Kota Bekasi. 

Editor: Dedy
TribunBekasi.com
Bersama enam orang temannya dari Kayuringin, Kurnia Cahya Prasetyo (19) melakukan registrasi ulang untuk mengambil kaos dan topi acara Senam Sportivitas Bersama Bawaslu Kota Bekasi di Kantor Bawaslu Kota Bekasi, Sabtu (31/8/2024). Kurnia mengaku bisa ikut event akbar ini setelah dirinya melihat info Senam Sportivitas yang digagas Bawaslu Kota Bekasi dari media sosial (medsos) Bawaslu Kota Bekasi.  

TRIBUNBEKASI.COM, BEKASI --- Sejumlah warga peserta Senam Sportivitas Bersama Bawaslu Kota Bekasi antusias datang ke Kantor Bawaslu Kota Bekasi di Jalan Keong Mas III, Perumnas II, Kayuringin Jaya, Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Sabtu (31/8/2024).

Pantauan TribunBekasi.com di Kantor Bawaslu Kota Bekasi, warga yang merupakan peserta Senam Sportivitas dalam rangka Deklarasi Pengawasan Partisipatif pada Pilkada 2024 Kota Bekasi, sudah mulai berdatangan sejak pukul 09.00 WIB.

Hingga pukul 11.00, jumlah peserta yang hendak mendaftar ulang untuk pengambilan kaos kegiatan Senam Sportivitas Bersama Bawaslu Kota Bekasi makin ramai.

Kiky (32), warga Bintara Bekasi Utara, mengatakan, dirinya daftar Senam Sportivitas bersama delapan orang keluarganya. 

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Bekasi akan menggelar Deklarasi Pengawasan Partisipatif di arena car free day (CFD), tepatnya di depan GOR Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, pada Minggu (1/9/2024) pagi. Deklarasi Pengawasan Partisipatif ini dijadwalkan akan dihadiri Pj Wali Kota Bekasi dan seluruh unsur forum komunikasi pimpinan daerah (forkopimda) Kota Bekasi.
Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Bekasi akan menggelar Deklarasi Pengawasan Partisipatif di arena car free day (CFD), tepatnya di depan GOR Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, pada Minggu (1/9/2024) pagi. Deklarasi Pengawasan Partisipatif ini dijadwalkan akan dihadiri Pj Wali Kota Bekasi dan seluruh unsur forum komunikasi pimpinan daerah (forkopimda) Kota Bekasi. (Istimewa/Galih)

"Semalam kita dapat pesan WA lolos sebagai peserta Senam Sportivitas bersama Bawaslu Kota Bekasi. Nah, siang ini kami datang untuk ambil kaos dan topi," tutur Kiky sambil tersenyum girang.

Keceriaan juga dirasakan Kurnia Cahya Prasetyo (19). Bersama enam orang temannya dari Kayuringin, Kurnia melakukan registrasi ulang untuk mengambil kaos dan topi acara Senam Sportivitas Bersama Bawaslu Kota Bekasi.

Kurnia mengaku bisa ikut event akbar ini setelah dirinya melihat info Senam Sportivitas dari media sosial (medsos) Bawaslu Kota Bekasi

"Harapannya sih, kegiatan seperti ini (Senam Sportivitas) makin diperbanyak. Kalau senam kan anak-anak muda mudi senang banget lah, pokoknya kita suka yang enjoy enjoy kaya gin," tuturnya.

Ketika ditanya dalam kegiatan Senam Sportivitas ini diadakan juga Deklarasi Pengawasan Partisipatif Pilkada 2024 Kota Bekasi, Kiky dan teman-temannya pun berkomitmen siap membantu Bawaslu mengawasi jalannya Pilkada di Kota Bekasi.

"Harapannya Pilkada di Kota Bekasi berlangsung aman, jujur, nggak ada kecurangan. Pokoknya kami siap kawal. Kalau ada kecurangan pasti kami akan lapor ke Bawaslu Kota Bekasi," ucapnya mantap.

Kiky (32), warga Bintara Bekasi Utara, bersama delapan orang keluarganya daftar Senam Sportivitas Bersama Bawaslu Kota Bekasi di Kantor Bawaslu Kota Bekasi, Sabtu (31/8/2024).
Kiky (32), warga Bintara Bekasi Utara, bersama delapan orang keluarganya daftar Senam Sportivitas Bersama Bawaslu Kota Bekasi di Kantor Bawaslu Kota Bekasi, Sabtu (31/8/2024). (TribunBekasi.com)

Digelar di kawasan CFD

Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Bekasi akan menggelar Deklarasi Pengawasan Partisipatif di arena car free day (CFD), tepatnya di depan GOR Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, pada Minggu (1/9/2024) pagi. 

Deklarasi Pengawasan Partisipatif ini dijadwalkan akan dihadiri Pj Wali Kota Bekasi dan seluruh unsur forum komunikasi pimpinan daerah (forkopimda) Kota Bekasi.

Kegiatan deklarasi akan dirangkaikan dengan senam sportivitas di arena car free day (CFD) di Jalan Ahmad Yani, Kota Bekasi, mulai pukul 06.00 WIB.

Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kota Bekasi Vidya Nurrul Fathia mengajak masyarakat mensukseskan acara Deklarasi Pengawasan Partisipatif yang akan diselenggarakan di Stadion Patriot Candrabhaga, Kota Bekasi, Minggu (1/9/2024) pagi.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved