Berita Edukasi
MAN IC Pekalongan Raih Tiga Medali Emas Ekonomi di Ajang Kompetisi Bergengsi Nasional
Amelia Azarine yang menjadi delegasi MAN IC Pekalongan tampil konsisten sejak babak penyisihan hingga pengumuman pemenang.
Ringkasan Berita:
- Siswi MAN IC Pekalongan, Amelia Azarine, meraih Medali Emas Ekonomi Terintegrasi pada OMI 2025 di Banten, menguatkan reputasi madrasah sebagai unggulan nasional.
- Amelia konsisten unggul sejak penyisihan dan sebelumnya telah meraih emas di KOSSMI 2024 dan OSN 2025, menjadikannya talenta ekonomi terbaik dua tahun terakhir.
- Pihak madrasah dan pembimbing menyatakan kebanggaan, sementara Amelia menyebut keberhasilannya berkat kerja keras dan dukungan banyak pihak.
TRIBUNBEKASI.COM — Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia (MAN IC) Pekalongan kembali menegaskan reputasinya sebagai madrasah unggulan nasional.
Pada gelaran Olimpiade Madrasah Indonesia (OMI) 2025 yang diselenggarakan di Banten, 10–14 November 2025, salah satu siswi berprestasinya, Amelia Azarine, berhasil meraih Medali Emas pada bidang Ekonomi Terintegrasi jenjang MA/SMA.
Prestasi ini sekaligus melengkapi raihan medali emas yang sebelumnya diraih Amelia di berbagai kompetisi sains tingkat nasional.
Dalam ajang tersebut, Amelia yang menjadi delegasi MAN IC Pekalongan tampil konsisten sejak babak penyisihan hingga pengumuman pemenang.
Hasil ini semakin mengukuhkan dominasinya sebagai salah satu talenta muda terbaik di bidang ekonomi.
Kepala MAN IC Pekalongan, Khoirul Anam, menyampaikan rasa bangga atas prestasi gemilang siswinya.
Baca juga: Lowongan Kerja Bekasi: PT Toso Industry Indonesia Butuh HRM Supervisor
Baca juga: Prakiraan Cuaca Kota Bekasi Minggu 16 November 2025, Hujan Ringan di Semua Kecamatan
“Setiap manusia memiliki bakat, dan tugas kita adalah merawat serta mengembangkannya dengan penuh kesungguhan,” ujar Anam dalam pernyataan resminya, baru-baru ini.
“Azarine telah membuktikan bahwa kerja keras, disiplin, dan doa mampu mengantarkan seseorang pada puncak prestasi,” imbuhnya.
Raihan emas Amelia berasal dari tiga ajang nasional paling bergengsi. Pertama, Kompetisi Sains Siswa Muslim Indonesia (KOSSMI) 2024 – Medali Emas Ekonomi.
Kedua, Olimpiade Sains Nasional (OSN) 2025 – Medali Emas Ekonomi. Dan ketiga Olimpiade Madrasah Indonesia (OMI) – Sains 2025 – Medali Emas Ekonomi
Prestasi ini menjadikan Amelia sebagai salah satu siswa dengan pencapaian terbaik di bidang ekonomi dalam dua tahun terakhir.
"Ini bukti MAN Insan Cendekia Pekalongan mampu mengintegrasikan antara sains dan ilmu agama," ujar Mansyur, pembimbing Amelia.
Baca juga: Samsat Keliling Kota/Kabupaten Bekasi Karawang Senin 17 November 2025 Besok
Baca juga: Perpanjangan SIM Kabupaten Bekasi Senin 17 November 2025 Besok di Dua Lokasi Satpas
Bagi Amelia, meraih medali emas di OMI merupakan sebuah kehormatan yang luar biasa.
"Keberhasilan ini bukan semata-mata hasil kerja keras saya sendiri, tetapi juga berkat dukungan keluarga, para pembimbing, teman-teman, dan semua yang telah mendoakan,” ujarnya.
Baca berita TribunBekasi.com lainnya di Google News
Ikuti saluran TRIBUN BEKASI di WhatsApp.
Madrasah Aliyah Negeri Insan Cendekia (MAN IC)
MAN IC Pekalongan
Kepala MAN IC Pekalongan
Khoirul Anam
| Hadiri Pembukaan FKG UMEDS di Cikarang, Wabup Bekasi Harap Pemerataan SDM |
|
|---|
| Universitas Medika Suherman Buka Fakultas Kedokteran Gigi di Bekasi, Segini Biaya Kuliahnya |
|
|---|
| President University Tempati Peringkat ke-2 PTS Terbaik se-Jawa Barat Versi EduRank 2024 |
|
|---|
| Pondok Pesantren Attaqwa Raih Juara Umum di MQK Kabupaten Bekasi 2024 |
|
|---|
| Kolaborasi dengan STAI Barus, Perpusnas Gelar Penguatan Literasi Sejarah dan Moderasi Beragama |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bekasi/foto/bank/originals/MAN-IC-16-Nov.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.