Berita Kriminal

Dua Kali Sukses Transfer Uang Palsu Lewat Jasa Pengiriman Uang, Kali Ketiga Wanita Ini Gigit Jari

Tersangka kemudian memiliki niat untuk mentransfer uang palsu itu melalui jasa pengiriman uang ke rekening miliknya.

Penulis: Joko Supriyanto | Editor: Dedy
TribunBekasi.com
Polres Metro Bekasi Kota mengamankan seorang wanita yang kedapatan menyimpan dan mengendarkan uang palsu di sebuah kios jasa pengiriman uang di Jalan Raya Jatibening, Pondok Gede, Kota Bekasi. 

TRIBUNBEKASI.COM, MEDANSATRIA --- Polres Metro Bekasi Kota mengamankan seorang wanita yang kedapatan menyimpan dan mengendarkan uang palsu di sebuah kios jasa pengiriman uang di Jalan Raya Jatibening, Pondok Gede, Kota Bekasi.

Wanita bernama Pemmi Rengganis ini diketahui mendapatkan uang palsu tersebut melalui online.

Kini tersangka pun telah diamankan Polres Metro Bekasi Kota untuk menindaklanjuti tindakan tersebut.

Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombes Pol Aloysius Suprijadi, mengatakan, jika tersangka berhasil diamankan pada Senin (6/12) beberapa waktu lalu.

Baca juga: Komplotan ABG Merampok, Sasar Anak Milenial, Minta Uang buat Beli Miras Sambil Ancam Pakai Celurit

Baca juga: Total Kerugian Mencapai Rp 1 Miliar Lebih, Ini Kronologis Penangkapan Pelaku Penipuan Rekrutmen CPNS

Tersangka diamankan ketika ingin melakukan transaksi pengiriman uang.

"Informasi yang di dapatkan oleh anggota adanya seseorang yang menggunakan uang palsu. Kemudian anggota melaksanakan penyelidikan di lapangan, mengembangkan informasi yang ada. Kemudian di dapat salah satu tersangka berinisial PR," kata Kombes Pol Aloysius Suprijadi, Rabu (8/12/2021).

Informasi yang didapat jika PR membeli uang palsu itu dari online sebesar Rp 2 juta, lalu PR mendapatkan uang palsu yang dibeli itu berjumlah Rp 6 juta.

Tersangka kemudian memiliki niat untuk mentransfer uang palsu itu melalui jasa pengiriman uang ke rekening miliknya.

 

BERITA VIDEO : PENYEBARAN UANG PALSU MILIARAN RUPIAH DI BOGOR

 

"Jadi seorang wanita itu menggunakan uang palsu tersebut untuk mentransfer (jadi tempat jasa, dia mentransfer ke rekening dia sendiri dengan menggunakan uang palsu)," katanya.

Diketahui jika PR sudah dua kali melakukan aksinya tersebut.

Aksi pertama PR mentransfer uang palsu sebesar Rp 2 juta di jasa pengiriman uang di Jalan Raya Jati Bening, Pondok Gede, Kota Bekasi.

Aksinya ini pun berjalan dengan lancar.

Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved