Viral Medsos

PM Finlandia Sanna Marin Jadi Sorotan Lagi, Video Berdansa dengan Seorang Pria Viral di Medsos

PM Finlandia Sanna Marin kembali jadi sorotan pasca tersebar video dirinya berdansa di klub malam bersama bintang pop Finlandia, Olavi Uusivirta.

Editor: Panji Baskhara
helsinkitimes
PM Finlandia Sanna Marin kembali jadi sorotan pasca tersebar video dirinya berdansa di klub malam bersama bintang pop Finlandia, Olavi Uusivirta. Foto: PM Finlandia Sanna Marin 

Beberapa orang mengkritik video tersebut, yang dianggap dapat menimbulkan citra buruk terhadap pemimpin.

Kritikus juga mengatakan Marin tidak bertanggung jawab karena menggelar pesta saat ketegangan dengan Rusia meningkat dalam upayanya agar Finlandia bergabung dengan NATO.

Screenshot video pesta PM Finlandia Sanna Marin
Screenshot video pesta PM Finlandia Sanna Marin (Twitter)

Membela tindakannya, Marin, yang mulai menjabat sebagai perdana menteri pada 2019 di usia 34, mengatakan dia tidak melakukan apa pun selain "menari, bernyanyi, memeluk teman-teman dan minum alkohol".

Dia menambahkan: "Saya berharap di tahun 2022 ini, para pengambil keputusan dapat menari, bernyanyi, dan pergi ke pesta."

Marin juga mengatakan dia sebenarnya kesal videonya bisa tersebar, mengklaim video itu direkam di ruangan pribadi.

(Tribunnews.com/Tiara Shelavie)

Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul "Video PM Sanna Marin Bocor Lagi, Kali Ini Berdansa dengan Bintang Pop Finlandia, Bantah Ada Hubungan"

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved