Persija Jakarta
Jelang El Clasico Persib Bandung vs Persija Jakarta, Jakmania Pompa Semangat Pemain Persija
Ratusan Jakmania dari berbagai wilayah di Jabodetabek mendatangi markas latihan Persija di Nirwana Park, Bojongsari, Kota Depok.
Penulis: Hironimus Rama | Editor: AC Pinkan Ulaan
Mantan Kabid Korlap Jakmania ini menambahkan, laga Persib dan Persija pasti selalu seru dan panas.
"Hanya di Bandung kami harus naik mobil Baracuda kalau menonton pertandingan melawan Persib. Seperti tahun-tahun sebelumnya, kami ingin mental pemain tidak down (jatuh) di kandang lawan," tutur Ram.
Lewat WhatsApp
Ram menjelaskan suporter yang datang ke markas Persija berasal dari berbagai wilayah di Jabodetabek.
"Ini aksi spontan dari suporter yang ingin timnya menang dan bangkit. Paling koordinir lewat group Whatsapp," tandasnya.
Pantauan Wartakotalive.com, suporter Persija sudah memenuhi pinggir lapangan latihan Persija sejak pukul 16.00.
Mereka membawa bendera dan spanduk-spanduk besar, bertuliskan kata-kata yang memberi semangat ke pemain.
Tak hanya itu, para pemain menyanyikan yel-yel dan lagu-lagu penyemangat sambil memukul drum dan menyalakan suar.
Terima kasih
Sekira pukul 17.00 pelatih Thomas Doll mengakhiri latihan tim. Para pemain lalu menemui para suporter yang langsung masuk ke area lapangan.
Kapten Persija, Andritany Ardhiyasa, mengucapan terima kasih atas dukungan suporter yang telah datang ke Bojongsari.
"Terima kasih Jakmania sudah datang ke sini. Kami sudah berlatih maksimal selama ini. Minta doanya saja agar kami menang dalam laga ini," ucap Andritany.
Setelah memberi sambutan singkat mewakili para pemain, Andritany dan para pemain Persija masuk ke lapangan indoor untuk selanjutnya kembali ke kediaman masing-masing.
