Liga 3

Liga 3 Jabar Ditunda, Dispora Kota Bekasi Fokuskan Perbaikan Rumput Stadion Patriot Candrabhaga 

untuk sementara tidak boleh ada kegiatan apapun, hingga nantinya kegiatan kompetisi sepakbola Liga 3 seri 1 Jawa Barat kembali bergulir.

Penulis: Joko Supriyanto | Editor: Dedy
TribunBekasi.com
Ditundanya pelaksanaan kompetisi 8 besar Liga 3 seri 1 Jawa Barat yang digelar Stadion Patriot Candrabhaga, Dinas Pemuda dan Olahraga (Dispora) Kota Bekasi akan memanfaatkan untuk melakukan perawatan rumput Stadion hingga kompetisi kembali bergulir. 

Ketua pelaksana Liga 3 Seri 1 Jawa Barat, Arif Rahman Hakim mengatakan sebelum ada keputusan penundaan, babak 8 besar Liga 3 seri 1 Jabar akan digelar pada 7 Oktober 2022. Namun, bertepatan informasi tersebut, artinya kegiatan tersebut ditunda sementara waktu.

BERITA VIDEO : JUDIKKA UCAPKAN BELASUNGKAWA UNTUK TRAGEDI KANJURUHAN

"Oleh karena itu, kami sampaikan keprihatinan kami lah sebagai insan sepakbola atas kejadian di Kanjuruhan, semoga tidak terulang lagi lah," kata Arif Rahman, Kamis (6/10/2022).

Arif menilai jika apa yang terjadi di Kanjuruhan Malang, bisa dipetik hal positif untuk kedepannya serta menjadi bahan evaluasi bersama kemudian hari dalam hal penyelenggaraan sepakbola, sebab sepak bola merupakan olahraga yang banyak disukai masyarakat.

"Ini sebagai gambaran bagi kita untuk bisa menjunjung tinggi sportifitas olahraga. Baik dari Kami, suporter, official, begitu juga keamanannya, dan saling menjaga agar persepakbolaan Indonesia ini bisa lebih baik, lebih maju, di kancah internasional," katanya.

Sepakbola Indonesia, menurut Arif Rahman tengah dalam kondisi yang sangat baik, bahkan bisa diketegorikan dalam kondisi  meningkat.

Namun, dengan keputusan pengehentian sementara, sebagai Panpel, Arif Rahman mengaku siap melaksanakannya.

"Kita menghormati keputusannya demi kebaikan semuanya. Namun ketika nanti sudah diarahkan untuk kembali bertanding, kita juga sudah siap untuk menjadi tuan rumah yang baik, kami siap berkoordinasi dengan aparat keamanan," ucapnya. 


 
 

Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved