Bulutangkis

Melihat John Terry dan Alessandro Nesta Main Bulutangkis, Pencinta Bulutangkis Indonesia Histeris

John Terry biasa bermain bultangkis saat masih sekolah, Alessandro Nesta baru pertama kali main bulutangkis.

Penulis: Abdul Majid | Editor: AC Pinkan Ulaan
Tribunnews/Abdul Majid
Pesepakbola legenda Inggris, John Terry bersama dengan legenda Italia, Alessandro Nesta turut meramaikan turnamen badminton BrightUp Cup 2022 di Tennis Indoor, GBK, Senayan, Jakarta, Jumat (11/11/2022) malam. 

TRIBUNBEKASI.COM, JAKARTA – John Terry kondang sebagai pesepak bola, bek tengah Chelsea yang sering mencetak gol.

Tak sedikit orang yang tahu bahwa pesepak bola yang menggunakan nomor punggung 26 saat di Chelsea ini juga cukup jago bermain bulutangkis.

Hal ini ditunjukan John Terry saat bertanding bulutangkis bersamapebulutangkis Siti Fadia Silva Ramadhanti, dan aktor Caesar Hito, Jumat (11/11) malam.

Ketika itu John Terry bersama dengan legenda Lazio, Alessandro Nesta, meramaikan turnamen badminton BrightUp Cup 2022 di Tennis Indoor GBK, Jakarta.

Di sela-sela turnamen tersebut, kedua legenda sepak bola tersebut turut bermain bulutangkis dengan format 3 lawan 3 sebagai hiburan.

John Terry yang mengenakan jersey biru-biru main bersama Siti Fadia Silva Ramadhanti dan Caesar Hito.

Sedangkan Alessandro Nesta yang mengenakan kostum merah-merah tampil bersama Fadil Jaidi dan Melati Daeva Oktavianti.

Histeris

Uniknya, kehadiran Terry dan Nesta disambut teriakan histeris pencinta bulutangkis Indonesia.

Saat pertandingan berlangsung, Terry terlihat piawai dalam menepok bulu.

Bahkan mantan kapten Chelsea itu bisa melakukan smash, bermain net, hingga membalikkan smash keras dari lawan.

Para penonton dibuat kagum melihat Terry piawai dalam memainkan olahraga tepok bulu ini.

“Ya ini bagus, saya sangat menikmati. Ini sangat berbeda ketika saya main waktu muda dulu, saya pernah main dan latihan waktu masih sekolah, tapi saya sangat menikmati ini (bulutangkis),” kata Terry seusai penampilannya.

Sementara itu, Alessandro Nesta berbanding terbalik dengan Terry.

Nesta mengaku baru pertama kali bermain Badminton sehingga gerakannya tampak kaku.

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved