Berita Nasional

Akun Instagram Pribadinya Sempat Diretas, Mahfud MD Menolak Pengusutan, Kenapa?

Menkopolhukam Mahfud MD mengatakan sekarang akun instagram miliknya itu sudah sepenuhnya di bawah kendali.

Editor: Ichwan Chasani
Istimewa
Menko Polhukam, Mahfud MD. 

TRIBUNBEKASI.COM — Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam) Mahfud MD memberikan respon terkait akun Instagram pribadinya yang diretas, beberapa hari lalu.

Akun instagram Mahfud MD itu disusupi tayangan video yang memperlihatkan beberapa laki-laki dan perempuan mengenakan seragam mirip tentara Israel dan tengah bermain bola.

Mahfud MD mengatakan bahwa peretasan akun instagram tersebut bisa terjadi kepada siapa saja.

"Tapi itu hanya setengah hari. Hanya sempat memposting satu gambar yang juga tidak punya nilai politis apa-apa," kata Mahfud MD di Istana Kepresidenan, Jakarta, Kamis, 18 Januari 2024.

Mahfud MD mengatakan sekarang akun instagram miliknya itu sudah sepenuhnya di bawah kendali.

Baca juga: Lowongan Kerja Karawang: PT Honda Prospect Motor Butuh 30 Operator Produksi

Baca juga: Jatuh Lagi, Harga Emas Batangan Antam di Bekasi Kamis Ini Jadi Rp 1.115.000 Per Gram, Ini Rinciannya

Kendati begitu, Mahfud MD menyebut bahwa hal tersebut tidak perlu jadi bahasan yang besar dalam skala kepemerintahan. 

Dia juga menolak peretasan akun instagram pribadinya tersebut diusut lebih lanjut.

"Yang kayak begini sudah banyak. Sudah tahu, pemerintah sudah tahu banyak kayak gini sejak dulu, kecuali baru satu yang kena," kata Mahfud MD.

"Gitu-gitu kan banyak. politisi banyak, tokoh-tokoh figur publik juga banyak. Itu biasa orang nakal gitu," pungkas dia.

Baca juga: Polri Beri Kesempatan Penyandang Disabilitas Jadi Anggota Kepolisian, Pendaftaran Lewat Online

Baca juga: Warung Makan Padang Dibobol Komplotan Pencuri, Pelakunya Terekam CCTV

Tayangan video janggal

Diberitakan sebelumnya, akun instagram pribadi milik Menteri Koordinator Politik Hukum dan Keamanan (Menko Polhukam), Mahfud MD, disusupi tayangan video yang terlihat janggal.

Video yang diunggah di akun Instagram resmi milik Calon Wakil Presiden (cawapres) nomor urut 3 itu,  @mohmahfudmd, terlihat janggal pada Selasa ini, 16 Januari 2024 sekira pukul 16.00 WIB.

Dalam tayangan video yang tayang di akun instagram tersebut terlihat beberapa laki-laki dan perempuan yang mengenakan seragam mirip tentara Israel. 

Mereka terlihat secara bergantian menyundul bola berwarna biru dengan corak hijau.

Tayangan video yang menampilkan aksi beberapa orang berseragam mirip tentara Israel tersebut berdurasi sekira 12 detik.

Baca juga: BREAKING NEWS: Polisi Ungkap Karyawan Toyota Dibunuh, Bukan Dibegal, Dalangnya Istri Sendiri

Baca juga: Karyawan Toyota Jadi Korban Pembunuhan Berencana, Istri Jadi Dalangnya dan Adik Ipar Ikut Bantu

Baca juga: Motif Istri Karyawan Toyota Sewa Pembunuh Bayaran, Punya PIL dan Ingin Kuasi Harta Gono-Gini

Baca juga: Dibayar Rp 1,5 Juta, RZ Diminta Bunuh Karyawan Toyota di Karawang Atas Permintaan Istri Korban

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved