Euro 2024
Hasil Euro 2024: Turki Gulung Georgia, Gol Indah Arda Guler Lampaui Rekor Cristiano Ronaldo
Turki menggulung Georgia. Hasil pertandingan Turki vs Georgia berakhir dengan skor 3-1, Selasa (18/6/2024).
Hanya berselang dua menit, Turki kembali menjebol gawang Georgia.
Umpan silang Arda Guler mengenai kaki Mert Muldur dan kemudian disontek Kenan Yildiz. Tapi sayang, gol Yildiz dianulir wasit karena offside setelah ditinjau melalui VAR.
Tertinggal satu gol tak membuat nyali anak asuh Willy Sagnol menciut.
Georgia berani memainkan bola, menyerang, hingga akhirnya menciptakan gol penyama kedudukan.
Gol tersebut tercipta pada menit 32. Kocharashvili melakukan aksi dengan melalui beberapa pemain Turki, dia kemudian melepaskan umpan cut inside dan disontek oleh Mikautadze.
Bola mendarat mulus ke gawang Turki yang dikawal Mert Gunok.
Skor 1-1 untuk kedua tim.
Laga kian menarik dan ketat setelah gol penyeimbang yang dicetak oleh Mikautadze.
Georges Mikautadze hampir menambah pundi golnya di Euro 2024, tetapi tembakan jarak dekatnya pada menit 36 melebar tipis dari gawang Turki.
Kedua tim silih berganti jual beli serangan. Kini giliran Georgia yang mendominasi permainan.
Lini pertahanan Turki begitu rapat ketika pemain Georgia melakukan di sepertiga akhir lapangan.
Namun hingga tambahan waktu babak pertama berakhir, tidak ada gol tambahan yang tercipta dari kedua tim dan bertahan dengan skor 1-1.
Selepas jeda turun minum, intensitas pertandingan dari kedua tim tidak menurun. Georgia dan Turki silih berganti menciptakan peluang gol.
Pada menit 57, Turki menciptakan peluang melalui skema tendangan bebas yang tidak jauh dari kotak 16 pass.
Bola yang dieksekusi Hakan mengarah ke gawang, tetapi bisa ditepis Mamardashvili.
| Spanyol Juara Piala Eropa, Gol Mikel Oyarzabal Pastikan Kemenangan 2-1 atas Inggris |
|
|---|
| Live Streaming Hasil Pertandingan Semifinal Euro 2024, Spanyol Diunggulkan Lolos ke Final |
|
|---|
| Swiss Tersingkir dari Euro 2024, Dikalahkan Inggris Lewat Drama Adu Penalti |
|
|---|
| Sempat Tertinggal, Belanda Akhirnya Kalahkan Turki 2-1, Bertemu Inggris di Semifinal |
|
|---|
| Spanyol Tampil Mengesankan, Kalahkan Jerman 2-1 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bekasi/foto/bank/originals/Turki-Mert-Muldur.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.