Harga Emas
Saat Libur Waktu yang Pas untuk Membeli Perhiasan dan Logam Mulia Berhubung Harga Stabil
Di saat libur akhir pekan ini, mungkin waktu yang pas untuk membeli perhiasan atau logam mulia. Apalagi saat ini sudah gajian, bisa untuk investasi.
TRIBUNBEKASI.COM, JAKARTA - Harga logam mulia atau emas batangan PT Aneka Tambang Tbk (Antam), tidak mengalami perubahan pada hari ini.
Tercatat harganya masih berada di level Rp929.000 per gram.
Untuk harga emas dengan ukuran terkecil 0,5 gram, tercatat pada hari ini berada di harga Rp514.500.
Baca juga: Ridho Suhendra Korban Mutilasi di Tambun Selatan tak Memberitahu Alamat Kost pada Keluarga
Dan untuk harga emas dengan ukuran terbesar yakni 1 kilogram, dibanderol senilai Rp869,6 juta.
Demikian dikutip Tribunnews.com dari laman perdagangan emas Logam Mulia Antam, Minggu (28/11/2021).
Sementara, harga buyback atau pembelian kembali emas Antam juga tidak mengalami perubahan, yakni berada di level Rp825.000 per gram.
Harga buyback ini berarti Antam akan membeli emas anda dengan harga tersebut di Butik Emas Logam Mulia Antam.
Baca juga: Polres Metro Jakarta Barat Tangkap 18 Orang Pengguna Narkoba Tanpa Barang Bukti di Kampung Boncos
Berikut ini rincian harga emas Antam, Minggu (28/11/2021).
Harga emas batangan 0,5 gram: Rp514.500
Harga emas batangan 1 gram: Rp929.000
Harga emas batangan 2 gram: Rp1.798.000
Harga emas batangan 5 gram: Rp4.420.000
Harga emas batangan 10 gram: Rp8.785.000
Harga emas batangan 25 gram: Rp21.837.000
Harga emas batangan 50 gram: Rp43.595.000
Harga emas batangan 100 gram: Rp87.112.000
Harga emas batangan 250 gram: Rp217.515.000
Harga emas batangan 500 gram: Rp434.820.000
Harga emas batangan 1.000 gram: Rp869.600.000
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bekasi/foto/bank/originals/emas-1sept.jpg)