Berita Kebakaran
Hotel F2 Terbakar Tiga Pengunjung Tewas, Warga Sebut Diduga Dijadikan Tempat Praktik Prostitusi
Sehingga, biaya sewa satu kamar di Hotel F2 terbilang murah, yakni dibanderol seharga Rp 100 ribu saja.
Namun, tiga orang berhasil menyelamatkan diri, dan langsung dilarikan ke RSPP, serta RS Fatmawati
Sementara itu, korban yang meninggal, telah dibawa ke RS Fatmawati guna dilakukan visum.
"Keluarga korban meninggal masih dihubungi. Mereka (korban) sebagai tamu," ujar Tribuana.
Dia menyampaikan, tiga korban tewas tersebut bukan merupakan warga Jakarta, sehingga polisi masih mendalami alamat korban.
Petugas Inafis bawa berbagai sampel
Tim Puslabfor Polri dan Inafis Polres Jakarta bawa berbagai sampel, usai gelar olah TKP kebakaran Hotel F2, di Kawasan Melawai, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan.
Diketahui, kebakaran tersebut merenggut nyawa tiga orang tamu, karena terjebak di dalam kamar hotel.
Olah lokasi kejadian tersebut pun digelar kurang lebih selama tiga jam, dari sore hingga petang.
Adapun barang bukti yang dibawa Puslabfor Polri dan Inafis Polres Jakarta Selatan tersebut, dibungkus ke dalam sebuah bingkisan warna coklat.

Pantauan Wartakotalive.com di lokasi, tim Puslabfor Polri dan Inafis Polres Jakarta Selatan, tiba di TKP sekira pukul 14.40 WIB.
Selain tim itu, hadir pula Kasat Reskrim Polres Jakarta Selatan, AKBP Irwandhy Idrus dan Kanit Reskrim Polsek Kebayoran Baru, AKP Nunu Suparmi mendampingi tim melakukan olah TKP.
Tim Puslabfor Polri juga tampak memotret beberapa bagian hotel, baik luar maupun dalam hotel.
Olah TKP tersebut selesai dilakukan, sekira pukul 18.00 WIB. Dan beberapa sampel yang diambil akan dianalisis di Laboratorium Forensik Mabes Polri.
"Olah TKP bersama Puslabfor kami laksanakan kurang lebih selama dua jam, hampir tiga jam. Dari Puslabfor sudah mengambil sampel dari TKP, akan kami lakukan analisa di Laboratorium Forensik Mabes Polri," ungkap Kasat Reskrik Polres Jakarta Selatan, AKBP Irwandhy Idrus pada wartawan, Jumat (18/8/2023).
(Sumber : Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Nurmahadi/m41)
Baca berita TribunBekasi.com lainnya di Google News
Terjebak Kobaran Api, Lansia di Karawang Tak Bisa Selamatkan Diri Hingga Tewas Terbakar |
![]() |
---|
Penjaga Tertidur Saat Bakar Sampah, Kobaran Api Lumat Tempat Pengepul Kardus di Mustikajaya Bekasi |
![]() |
---|
Penyebab Kebakaran di Apartemen City Park Cengkareng Masih Diselidiki, Saksi Dengar Suara Ledakan |
![]() |
---|
Ditinggal ke Pasar, Rumah Warga di Buaran Ludes Terbakar, Diduga Korsleting |
![]() |
---|
Kebakaran di Gang Kancil Tewaskan Seorang Warga dan Hanguskan 3 Petak Rumah |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.