Ledakan Pondok Aren

BREAKING NEWS: Ledakan Dahsyat Guncang Gedung Nucleus Tangsel, Warga Panik dan Berhamburan

Ledakan hebat guncang gedung Nucleus di Pondok Aren, Tangsel. Warga panik, kaca pecah, polisi selidiki penyebab ledakan.

Penulis: Ikhwana Mutuah Mico | Editor: Mohamad Yusuf
TribunTangerang.com/Ikhwana Mutuah Mico
LEDAKAN NUCLEUS - Polisi memasang garis polisi di sekitar gedung bertuliskan Nucleus di Jalan Jombang, Pondok Aren, Tangerang Selatan, Rabu (8/10/2025) malam, usai ledakan keras mengguncang kawasan tersebut. Bangunan mengalami kerusakan parah di bagian depan. 

TRIBUNBEKASI.COM, BEKASI - Suara ledakan keras malam itu membuat warga Jalan Jombang, Pondok Aren, Kota Tangerang Selatan, sontak panik. Suara seperti dentuman bom itu terdengar jelas hingga radius ratusan meter.

Tak lama kemudian, asap putih tipis mulai mengepul dari sebuah bangunan bertuliskan Nucleus di bagian atasnya. Orang-orang berhamburan keluar rumah. Beberapa berteriak histeris, sebagian lainnya nekat mendekat untuk melihat apa yang terjadi.

Bangunan empat lantai itu kini rusak parah. Atap kanopi di bagian depan nyaris copot dari penyangga kanan. Kaca jendela pecah berantakan, tembok retak menganga. Puing-puing berserakan hingga ke trotoar.

Peristiwa itu terjadi Rabu (8/10/2025) sekitar pukul 20.30 WIB.

Berdasarkan pantauan TribunTangerang.com di lokasi, rolling door di lantai pertama dalam kondisi terbuka. Pintu kaca sudah pecah. Di dalamnya, tampak sebuah sepeda motor terparkir di antara pecahan kaca dan reruntuhan.

Baca juga: Roy Suryo Seret Lagi Isu Ijazah Jokowi, Minta Polri Buka Kembali Kasus yang Sudah Dihentikan

Baca juga: Miris! Air PDAM Tidak Mengalir, Ida Terpaksa Rogoh Kocek Rp 50 Ribu per Hari untuk Isi Ulang

Baca juga: Etanol Bikin Mesin Rusak dan BBM Boros? Ini Kata Pakar Energi ITB dan ITERA!

Lantai dua dan tiga pun mengalami kerusakan berat. Sebagian dinding hilang, menyisakan lubang besar yang langsung menghadap jalan raya. Polisi memasang garis pembatas di sekitar gedung untuk mencegah siapa pun mendekat.

“Suasananya kayak habis ditabrak sesuatu besar. Suara ledakannya keras banget, bikin kaget satu kompleks,” kata Rahmat (39), warga sekitar.

Vino, salah satu saksi mata, mengaku sedang nongkrong bersama dua rekannya saat suara menggelegar itu memecah keheningan malam.

“Sebetulnya kita lagi ngobrol aja bertiga di dalam, tiba-tiba ada ledakan besar, atap langsung roboh. Setelah kita evakuasi keluar, ternyata yang menimpa atap kita itu tembok dari gedung sebelah,” tutur Vino kepada TribunTangerang.com.

Ia menggambarkan suara ledakan tersebut seperti ledakan dalam tayangan televisi, hanya saja kali ini benar-benar terjadi di depan mata mereka.

“Suaranya keras banget, kayak di TV. Tapi ini beneran,” lanjutnya dengan wajah masih shock.

Vino menyebut bangunan yang menjadi sumber ledakan adalah sebuah kantor farmasi.

“Setahu saya itu kantor farmasi, bukan gudang. Kalau gudangnya saya kurang tahu, tapi yang meledak itu memang kantor,” ujarnya.

Sampai berita ini diturunkan, penyebab ledakan belum diketahui secara pasti. Petugas kepolisian masih melakukan olah tempat kejadian perkara dan menilai dampak kerusakan bangunan.

Beberapa anggota pemadam kebakaran dan tim medis juga terlihat bersiaga di lokasi. Warga sekitar terus berdatangan, sebagian hanya berdiri dari kejauhan sambil merekam dengan ponsel.

Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved