Berita Kriminal

Viral, Video Karyawan Pabrik Dibegal di Jalan Baru Karawang, Tangan Nyaris Putus, Motor Dibawa Kabur

Dari informasi yang dihimpun, korban bernama Fahmi Adam. Kronologi kejadiannya korban sepulang kerja shift 2, pulang ke arah Bekasi.

Penulis: Muhammad Azzam | Editor: Dedy
Warta Kota/Muh Azzam
Ilustrasi Begal Motor --- Video seorang karyawan pabrik terkena begal di Jalan Baru Tanjung Pura, Kabupaten Karawang viral di media sosial. Dalam video viral yang diunggah akun instagram @halokrw itu memperlihatkan seorang pria masih berseragam salah satu perusahaan tengah mendapatkan perawatan medis. (Foto Ilustrasi) 

TRIBUNBEKASI.COM, KARAWANG --- Video seorang karyawan pabrik terkena begal di Jalan Baru Tanjung Pura, Kabupaten Karawang viral di media sosial.

Dalam video viral yang diunggah akun instagram @halokrw itu memperlihatkan seorang pria masih berseragam salah satu perusahaan tengah mendapatkan perawatan medis.

Ada darah bercucuran mengenai pakaian korban serta lantai rumah sakit.

Dalam narasinya, karyawan PT AHM menjadi korban begal di Jalan Baru arah Tanjung Pura Karawang pada Kamis (17/2/2023) sekitar pukul 01.00 WIB.

BERITA VIDEO : INGIN BACOK KORBAN, AKSI BEGAL DIGAGALKAN SEKURITI

Luka dilengan, pergelangan tangan nyaris putus dan motor raib.

Dari informasi yang dihimpun, korban bernama Fahmi Adam. Kronologi kejadiannya korban sepulang kerja shift 2, pulang ke arah Bekasi.

Pukul 00:00 WIB korban dari tempat kerja pulang ke Bekasi karena ada keperluan keluarga. Seharusnya korban pulang ke tempat kos di Cikampek.

Baca juga: Dua Begal Motor di Bekasi Meregang Nyawa Dikeroyok Warga

Motor korban dipepet oleh dua orang dengan satu motor berboncengan. Pelaku memaksa untuk menarik kunci kontak korban, dan berusaha untuk mempertahankan motor nya dan terkena bacokan dari pelaku.

Korban mengalami luka di lengan sebelah kanan dan patah pergelangan tangan dan motor di bawa kabur oleh pelaku.

Pada pukul 01:30 WIB, korban mendapat pertolongan dari supir angkot dan di bawa ke RSUD Karawang.

Sementara Kasat Reskrim Polres Karawang, AKP Arief Bastomy mengatakan, pihaknya telah mendatangi lokasi kejadian dan juga memintai keterangan korban.

"Sudah sudah masih dalam penyelidikan," singkatnya saat dikonfirmasi, pada Jumat (17/2/2023).

Begal motor bikin resah warga Jatiasih

Aksi begal masih sering terjadi di Jatiasih Kota Bekasi.

Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved