Penembakan Brigadir J
Pernyataan Lengkap Irjen Ferdy Sambo Minta Maaf dari Mako Brimob: Izinkan Saya Bertanggungjawab
Ferdy Sambo mengakui dirinya tidak memberikan informasi secara benar terkait kasus kematian Brigadir J.
Penulis: Ramadhan L Q | Editor: Dedy
Kolase Tribunnews.com
Irjen Ferdy Sambo bersama sang istri Putri Candrawati dan Brigadir J (Kanan) -- Irjen Ferdy Sambo akhirnya meminta maaf telah membuat kegaduhan terkait peristiwa pembunuhan terhadap ajudannya Brigadir Nofriansyah Yosua Hutabarat alias Brigadir J.
Direktur Tindak Pidana Umum Bareskrim Polri Brigjen Andi Rian Jayadi mengungkap alasan atau motif pembunuhan yang dilakukan Ferdy Sambo sebagai dalang dari kematian Brigadir J.
Dalam keterangan Berita Acara Pemeriksaan (BAP), kata Andi, Sambo marah lantaran mendapat laporan dari sang istri, Putri Chandrawathi (PC).
PC disebut mengalami tindakan yang melukai harkat dan martabat keluarga yang terjadi di Magelang yang dilakukan Brigadir J.
(Sumber : Laporan Wartawan Wartakotalive.com, Ramadhan L Q)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bekasi/foto/bank/originals/irjen-Ferdy-Sambo-istri-dan-almarhum-Brigadir-J.jpg)