Berita Bekasi

Ribuan Pelajar di Bekasi Tumpah Ruah ke Jalan Menanti Kedatangan Presiden Prabowo

Sekira pukul 08.30 WIB situasi jalan sudah mulai ramai oleh para siswa yang mengenakan seragam putih–merah dan putih- biru.

Penulis: Rendy Rutama | Editor: Ichwan Chasani
TribunBekasi.com/Rendy Rutama Putra
PELAJAR SAMBUT PRABOWO - Ribuan pelajar dari beragam Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) nampak memadati memenuhi sepanjang Jalur Komodo Raya, Kelurahan Kayuringin Jaya, Kecamatan Bekasi Selatan, Senin (17/11/2025). 

TRIBUNBEKASI.COM, BEKASI SELATAN — Ribuan pelajar dari beragam Sekolah Dasar (SD) dan Sekolah Menengah Pertama (SMP) nampak memadati memenuhi sepanjang Jalan Komodo Raya, Kelurahan Kayuringin Jaya, Kecamatan Bekasi Selatan, Senin (17/11/2025). 

Pantauan jurnalis TribunBekasi.com di lokasi, mereka nampak berdiri berjajar rapi di pinggir jalan untuk menyambut kedatangan Presiden Republik Indonesia (RI) Prabowo Subianto.

Hari Senin ini (17/11/2025), Presiden Prabowo Subianto dijadwalkan akan mendatangi SMPN 4 Kota Bekasi.

Sekira pukul 08.30 WIB situasi jalan sudah mulai ramai oleh para siswa yang mengenakan seragam putih–merah dan putih- biru serta didampingi para guru.

Barisan pelajar nampak memanjang hingga ke depan pertokoan kawasan tersebut.

Tidak hanya itu, sejumlah orangtua dan warga juga terlihat ikut menyaksikan proses penyambutan dari sisi jalan.

Baca juga: Ketua DPRD Kota Bekasi Imbau RW Hindari Bangun Infrastruktur Besar Pakai Dana Hibah Rp100 Juta 

Baca juga: Emas Batangan Antam di Bekasi Senin Ini Dibanderol Naik Rp 3.000 Per Gram

Baca juga: Siswa SMPN 19 Tangsel yang Dipukul Rekannya Meninggal Dunia di Rumah Sakit

Baca juga: Guru Besar UI Ingatkan Tugas Utama Polri Adalah Melayani dan Melindungi

Sementara arus lalu lintas di sekitar Jalan Komodo Raya turut tersendat karena sebagian badan jalan digunakan untuk barisan siswa. 

Kendaraan motor dan mobil warga nampak melintas pelan, sementara petugas keamanan melakukan pengaturan untuk menjaga kelancaran dan keselamatan.

Seperti diketahui, kedatangan Prabowo hari ini merupakan agenda peluncuran perdana perangkat Interactive Flat Panel (IFP) atau Smartboard, yang akan menjadi simbol dimulainya digitalisasi pendidikan secara nasional. (m37)

Baca berita TribunBekasi.com lainnya di Google News

Ikuti saluran TRIBUN BEKASI di WhatsApp.

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved