Berita Jakarta
Asyik Main Game Online, Pemuda Ini Sampai Tak Sadar Sepeda Motornya Dibawa Kabur Maling
Sepeda motor Honda CRF, saat itu terparkir di depan rumahnya bersebelahan dengan Honda C70 miliknya.
Penulis: Miftahul Munir | Editor: Dedy
TRIBUNBEKASI.COM, CIPAYUNG --- Aksi maling motor Honda CRF terjadi di Jalan H Naeran RT 03/11, Kelurahan Lubang Buaya, Kecamatan Cipayung, Jakarta Timur, Kamis (19/6/2025) dini hari.
Maling motor berjumlah dua orang terekam kamera CCTV datang mengendarai sepeda motor jenis Honds Beat.
Pemilik rumah bernama Yudha Adikusuma menjelaskan, sepeda motor yang dibawa maling motor tersebut milik temannya yang saat itu sedang main di rumahnya.
Sepeda motor Honda CRF, saat itu terparkir di depan rumahnya bersebelahan dengan Honda C70 miliknya.
Baca juga: Maling Motor Bersenjata Api Beraksi di Pekayon Bekasi, Terekam Kamera CCTV, Pelaku Empat Orang
"Sepeda motor memang ada di luar posisinya, sekira pukul 04.00 WIB itu, anak sama temannya itu lagi main game di Hp, terus ada bunyi kletek gitu, dikira istri saya," kata Yudha, Jumat (20/6/2025).
Yudha menerangkan, istrinya ketika itu memang harus bangun pagi karena ada kerjaan merias pengantin di kawasan Cibubur, Jakarta Timur.
Ia menyatakan, teman anaknya curiga karena istrinya tak kunjung keluar dan ketika dicek ke depan rumah, sepeda motor tersebut baru jalan beberapa meter.
"Anaknya teman saya ngejar sambil teriak maling. Tapi enggak ke tangkap. Kalau dari CCTV pelaku jumlahnya dua orang," jelasnya.
Menurut Yudha, teman anaknya baru ingin membuat laporan ke pihak kepolisian karena pascakejadian baru ngurus di lising.
Ia mengaku, baru tinggal di rumah itu sekira satu tahun dan selama ini dinilai Yudha aman dari aksi pencurian sepeda motor.
"Kebetulan ada dua motor lainnya parkir di dalam rumah. Di depan cuma ada sepeda motor teman anak saya," imbuhnya.
(Sumber : Wartakotalive.com, Miftahul Munir/m26)
Baca berita TribunBekasi.com lainnya di Google News
Ikuti saluran TRIBUN BEKASI di WhatsApp
| Masih Ada Kebocoran Perparkiran Rp 1,4 Triliun, DPRD DKI Minta Benahi, Enggan Usulkan Kenaikan Tarif |
|
|---|
| Tragis, Operator Air Mancur Patung Kuda Ditemukan Tewas Diduga Tersengat Listrik saat Bekerja |
|
|---|
| Kampung Bahari Tanjung Priok Jadi Kampung Santri? Pemprov DKI Siapkan Langkah Hapus Citra Narkoba |
|
|---|
| Kantor PPKUKM Digeledah, Kejari Jaktim Bongkar Dugaan Korupsi Mesin Jahit Rp 9 Miliar |
|
|---|
| Mobil Tabrak Tenda Acara Maulid di Kembangan, Dua Orang Luka Dibawa ke RS |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bekasi/foto/bank/originals/Pemuda-kehilangan-sepeda-motor.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.