Kabupaten Bekasi

Kabar Gembira, Kuota Haji Bekasi Tahun 2026 Bertambah, Waktu Tunggu Turun hingga 4 Tahun

Kuota haji Kabupaten Bekasi 2026 naik menjadi 3.558 jemaah. Waktu tunggu berkurang dari 30 tahun menjadi sekitar 26 tahun.

Penulis: Muhammad Azzam | Editor: Mohamad Yusuf
Tribunnews.com
IBADAH HAJI - Ilustrasi ribuan jemaah sedang melaksanakan ibadah haji beberapa waktu lalu. Tahun depan, kuota haji Kabupaten Bekasi meningkat menjadi 3.558 jemaah. 
Ringkasan Berita:
  • Kuota haji Kabupaten Bekasi naik dari 2.084 menjadi 3.558 jemaah pada tahun 2026.
  • Waktu tunggu haji berkurang dari 30 tahun menjadi 26,4 tahun.
  • Calon jemaah diimbau menyiapkan pelunasan biaya mulai November hingga Januari.

 
TRIBUNBEKASI.COM, BEKASI – Kabar gembira bagi warga Kabupaten Bekasi yang telah lama menanti kesempatan menunaikan ibadah haji. Kementerian Agama Kabupaten Bekasi memastikan adanya penambahan kuota untuk keberangkatan tahun 2026 mendatang.

Kepala Seksi Penyelenggaraan Haji dan Umrah Kemenag Kabupaten Bekasi, Mulyono Hilman, menyebutkan jumlah kuota haji naik signifikan dari 2.084 jemaah pada 2025 menjadi 3.558 jemaah pada 2026.

“Alhamdulillah ada penambahan. Data dari kanwil menyebutkan sekarang jumlahnya 3.500-an, tapi data jemaah by name by address masih belum keluar,” ujar Hilman kepada awak media, Kamis (13/11/2025).

Baca juga: DPR Semprot Kepala BGN, Tambah Anggaran Rp28,4 Triliun Tanpa Restu Komisi IX

Baca juga: Nikita Mirzani Diduga Live dari Dalam Penjara, Ini Tanggapan Ditjenpas

Baca juga: Terkuak Sosok Aresty, Istri Pegawai Pajak Dibunuh dan Dikubur Tukang Bangunan di Septictank

Hilman mengatakan, tambahan kuota tersebut otomatis memangkas masa tunggu calon jemaah. Dari sebelumnya 30 tahun, kini waktu tunggu menjadi sekitar 26,4 tahun.

Ia menjelaskan, penambahan kuota didasarkan pada perhitungan regulasi baru yang diterapkan oleh Kementerian Agama pusat. Di beberapa daerah, aturan baru justru menyebabkan pengurangan kuota, namun Kabupaten Bekasi beruntung karena justru mendapat tambahan.

“Saya juga sempat khawatir kuota Bekasi berkurang. Ternyata malah bertambah, alhamdulillah,” ucap Hilman lega.

Dengan adanya kepastian penambahan kuota ini, pihaknya berharap pemerintah pusat segera merilis daftar calon jemaah yang berangkat tahun depan. Hal itu penting agar calon jemaah bisa segera menyiapkan pelunasan biaya haji.

“Jadwal pelunasan mulai November sampai Januari. Sedangkan keberangkatan pertama diperkirakan mulai 20 April, dan sekitar tanggal 22 April sudah ada yang berangkat dari asrama haji,” jelas Hilman.

Ia juga mengingatkan agar calon jemaah tetap mengikuti pembekalan manasik serta melengkapi dokumen perjalanan sesuai jadwal yang ditentukan.

Baca berita Tribunbekasi lainnya di TribunBekasi.com dan di Google News  

Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved