Viral Medsos
Kepala Dapur MBG Ditonjok Wabup Pidie Jaya karena Nasi Dingin, Kini Dilaporkan ke Polisi
Wakil Bupati Pidie Jaya Hasan Basri dilaporkan ke polisi usai meninju kepala anak buahnya di dapur Makan Bergizi Gratis.
Ringkasan Berita:• Wabup Pidie Jaya dilaporkan ke polisi setelah meninju kepala bawahannya di dapur makan bergizi gratis• Aksi pemukulan terekam video dan viral di media sosial• Polisi memastikan kasus dugaan penganiayaan akan ditangani secara profesional
TRIBUNBEKASI.COM, PIDIE JAYA – Suasana dapur program Makan Bergizi Gratis (MBG) di Gampong Sagoe, Kecamatan Trienggadeng, Pidie Jaya, mendadak ricuh pada Kamis (30/10/2025) pagi.
Wakil Bupati Pidie Jaya, Hasan Basri, diduga meninju kepala dan wajah bawahannya, Muhammad Reza, yang menjabat Kepala Satuan Pelayanan Pemenuhan Gizi (SPPG) MBG.
Insiden itu terekam video dan viral di media sosial. Dalam rekaman, terdengar teriakan para petugas perempuan yang kaget dan berusaha menghentikan aksi pemukulan tersebut.
Kepada wartawan, Muhammad Reza menceritakan, kejadian berawal saat dirinya dihubungi pengawas Badan Gizi Nasional (BGN), Khalilul Mizan. Ia diminta segera datang ke dapur SPPG Sagoe karena Wakil Bupati Pidie Jaya tengah melakukan inspeksi mendadak.
Baca juga: Heboh Video Mantan Bupati Digerebek Bersama Pria Muda, AG Bantah Berbuat Asusila Sejenis
Baca juga: Viral Ibu Terpaksa Menyusui Anak sebelum Jalani Sidang di PN Karawang, Kuasa Hukum: Tidak Manusiawi
Baca juga: Jubir PA Tigaraksa Ungkap Sidang Cerai Deddy Corbuzier dan Sabrina Tak untuk Dipublikasikan
“Saya langsung ke lokasi naik sepeda motor. Begitu sampai, beliau langsung bertanya siapa pimpinan di sini. Saat saya jawab ‘saya’, saya ulurkan tangan untuk menyalami, tapi malah ditinju dua kali di kepala dan wajah,” ujar Reza, Jumat (31/10/2025).
Akibatnya, Reza mengalami luka lebam di kepala sebelah kiri dan merasa pusing. Ia mengaku sempat terhuyung sebelum dibantu rekannya.
Menurut pengakuan Reza, sebelum dirinya tiba, Hasan Basri lebih dulu marah-marah di dapur. Ia menuding petugas menyediakan nasi basi setelah memegang nasi yang dianggap dingin.
“Padahal sesuai juknis, nasi yang baru dimasak memang harus didinginkan dulu di ruangan khusus, supaya tidak basi karena penguapan,” jelas Reza.
Ia juga menyebut Hasan sempat membentak petugas perempuan dan mengancam akan memukul. Beberapa relawan sampai menangis karena ketakutan.
Hasan Basri Akui Menampar
Dikonfirmasi terpisah, Hasan Basri membenarkan bahwa dirinya sempat menampar Muhammad Reza. Namun ia berdalih kecewa karena menemukan nasi untuk anak sekolah sudah keras dan dingin.
“Saya sidak karena sebelumnya ada laporan menu tidak layak konsumsi. Saat saya periksa, nasinya keras dan dingin. Kepala dapur tidak ada di tempat, jadi saya marah. Saya akui sempat menampar dua kali,” katanya.
Aksi Hasan Basri akhirnya berujung laporan ke Polres Pidie Jaya. Reza membuat laporan polisi pada Kamis (30/10/2025) malam, bernomor STTLP/B/66/X/2025/SPKT/Polres Pidie Jaya/Polda Aceh.
Kapolres Pidie, AKBP Ahmad Faisal Pasaribu, membenarkan laporan itu.
“Tadi malam korban melapor secara resmi. Saat ini kami sudah memeriksa saksi korban dan sejumlah saksi di lokasi kejadian,” ujar Faisal, Jumat (31/10/2025).
Ia menegaskan, kasus tersebut diproses berdasarkan Pasal 351 KUHP tentang Penganiayaan. Polisi juga masih menunggu hasil visum dari rumah sakit.
“Proses penanganan kami lakukan secara profesional dan transparan. Kami minta masyarakat tetap tenang dan tidak terprovokasi,” tambah Faisal.
Kapolres juga mengingatkan masyarakat untuk menjaga situasi tetap aman, terutama karena Kabupaten Pidie Jaya sedang menjadi tuan rumah MTQ Aceh ke-37.
“Saya mengajak semua pihak mendukung pelaksanaan MTQ agar berjalan lancar dan kondusif,” ujarnya.
Artikel ini telah tayang di SuryaMalang.com
Baca berita TribunBekasi.com lainnya di Google News
| Viral di Sragen, Pria Ini Robohkan Rumah Sendiri Setelah Pergoki Istri Selingkuh Lewat CCTV |
|
|---|
| Ibu Menyusui di Karawang Ditahan 6 Hari, Bayinya Sakit-sakitan Tak Dapat ASI |
|
|---|
| Kasus Ibu Menyusui Ditahan, Anggota DPRD Karawang: Hukum Jangan Abaikan Sisi Kemanusiaan |
|
|---|
| Viral Ibu Terpaksa Menyusui Anak sebelum Jalani Sidang di PN Karawang, Kuasa Hukum: Tidak Manusiawi |
|
|---|
| Pegawai Pemkab Sidoarjo Terjaring Pesta Gay di Hotel, Bupati: Mundur atau Dipecat Tidak Hormat |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bekasi/foto/bank/originals/Wakil-Bupati-Pidie-Jaya-Hasan-Basri-saat-meninjau-dapur-Makan-Bergizi-Gratis.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.