Berita Kriminal

Viral di Medsos Seorang Ibu di Ciputat Tewas Diduga Korban Penjambretan, Polisi Cari Bukti CCTV

Pihak kepolisian masih mengumpulkan bukti rekaman CCTV guna memastikan apakah korban tindak pidana penjambretan atau bukan.

Editor: Ichwan Chasani
Dok. Polsek Ciputat Timur
KORBAN JAMBRET - Wanita berinisial WSA tewas diduga menjadi korban penjambretan di Serua, Ciputat, Tangerang Selatan, Sabtu (15/2/2025). Kapolsek Ciputat Timur, Kompol Bambang Askar Sodiq membenarkan korban tewas di lokasi kejadian. 

TRIBUNBEKASI.COM — Kabar mengenai seorang ibu berinisial WSA yang tewas diduga menjadi korban penjambretan di Serua, Ciputat, Tangerang Selatan, viral di media sosial.

Tayangan video yang viral di jagat maya menunjukkan korban terjatuh dan kepalanya terbentur keras ke jalan.

Kapolsek Ciputat Timur, Kompol Bambang Askar Sodiq membenarkan korban tewas di lokasi kejadian.

"Benar sedang dilakukan penyelidikan," katanya kepada wartawan Minggu (15/2/2025).

Peristiwa itu terjadi pada Sabtu pagi (15/2/2025) sekitar pukul 08.00 di Jalan Raya Marungga, Kelurahan Serua.

“Korban ini kan meninggal dan setelah dilakukan pemeriksaan oleh dokter puskesmas saat ini kami masih melakukan proses penyelidikan ilmiah, apakah perempuan ini korban dari lakalantas ataukah kejahatan,” imbuhnya.

Baca juga: Lawan Persija di Bekasi, Tim Persib Tiba di Stadion Patriot Candrabhaga Gunakan 4 Unit Barakuda

Baca juga: Kapolres Pastikan Petugas Gabungan Berjaga di Luar Stadion saat Laga Persija vs Persib di Bekasi 

Pihak kepolisian masih mengumpulkan bukti rekaman CCTV guna memastikan apakah korban tindak pidana penjambretan atau bukan.

Kompol Bambang Askar Sodiq menyatakan korban jatuh saat tidak memakai helm.

“Kami harus memastikan dan mengabarkan ke masyarakat agar tetap waspada dan hati-hati, dan kami mohon doanya kepada masyarakat untuk segera bisa membuat perkara ini menjadi terang benderang,” tambah Kompol Bambang Askar Sodiq.

Belakangan diketahui bahwa dalam insiden itu tidak ada barang milik korban yang hilang.

Baca juga: Jumlah Penonton Persija vs Persib di Stadion Patriot Candrabhaga Bekasi Diprediksi Tembus 27 Ribu

Baca juga: Ahad Ini Harga Emas Batangan Antam di Bekasi Stagnan di Angka Rp 1.678.000 Per Gram, Cek Detailnya

Meski begitu, pihaknya akan mengungkap segera kasus tersebut.

"Sesuai arahan Bapak Kapolres Tangerang Selatan, segala bentuk tindak kejahatan yang terjadi di wilayah hukum Polres Tangsel ditindaklanjuti segera. Mohon doa dan dukungannya," ucapnya.

Baca berita TribunBekasi.com lainnya di Google News

Ikuti saluran TRIBUN BEKASI di WhatsApp. 

Sumber: Tribunnews.com
Rekomendasi untuk Anda

Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved