Ledakan di SMAN 72 Jakut
Siswa SMAN 72 Jakarta Utara Belajar Online Usai Ledakan, Sekolah Dijaga Ketat Polisi dan TNI
setiap tamu yang hendak masuk ke lingkungan sekolah diwajibkan melapor dan mendapat izin dari petugas TNI yang berjaga di gerbang utama.
Penulis: Miftahul Munir | Editor: Dedy
Kepala Bidang Humas Polda Metro Jaya Kombes Budi Hermanto mengatakan, penggeledahan dilakukan tim gabungan dari Polda Metro Jaya, Polres Metro Jakarta Utara, Densus 88 Antiteror, serta Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Mabes Polri.
“Tujuan penggeledahan adalah untuk mencocokkan barang bukti yang ditemukan di lokasi ledakan dengan benda-benda yang ada di rumah tersebut,” ujar Budi kepada wartawan, Sabtu (8/11/2025) malam.
Dari hasil pemeriksaan di lokasi, petugas menemukan sejumlah alat dan bahan yang memiliki kemiripan dengan barang bukti yang ditemukan di area sekolah.
“Setelah dilakukan pendataan dan pengelolaan barang bukti, ternyata ada kesesuaian dari beberapa alat tersebut,” jelas Budi.
Meski demikian, Budi belum bersedia membeberkan secara detail jenis dan jumlah temuan itu.
“Detailnya akan disampaikan dalam rilis resmi, mengingat pemeriksaan juga melibatkan tim dari Puslabfor Mabes Polri,” ujarnya.Ketika ditanya soal temuan serbuk yang juga ditemukan di lokasi sekolah, Budi membenarkan hal tersebut. Namun ia menegaskan hasil identifikasi bahan sepenuhnya menjadi kewenangan tim Puslabfor.
“Nanti rekan-rekan dari Puslabfor yang akan menjelaskan lebih lanjut, karena mereka memiliki keahlian di bidang itu,” kata Budi.
Hingga kini, polisi masih terus mendalami sumber bahan ledakan serta motif dari peristiwa yang sempat menghebohkan dunia pendidikan di Jakarta Utara tersebut.
(Sumber : Wartakotalive.com,, Miftahul Munir/m26)
Baca berita TribunBekasi.com lainnya di Google NewsÂ
Â
| Terapkan Belajar Daring, Pemprov DKI Turunkan Psikolog dan Tenaga Medis Dampingi Korban SMAN 72 |
|
|---|
| Polisi Geledah Rumah Terduga Pelaku Ledakan SMAN 72 Jakarta, Ungkap Temuan Baru |
|
|---|
| Terduga Pelaku Ledakan di SMAN 72 Kini Sudah Sadar, Polisi: Statusnya Anak Berhadapan dengan Hukum |
|
|---|
| Kondisi Korban Ledakan di SMAN 72 Jakut: Mayoritas Alami Luka Bakar, Pendengaran Terganggu |
|
|---|
| Pelaku Ledakan SMAN 72 Diduga Korban Bullying, Barbie Kumalasari: Itu Letupan Rasa Kekecewaan |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.